Hangout

Tanam Padi Bareng Petani, Jokowi Tegaskan Tak Impor Beras

Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan stok beras nasional di Indonesia saat ini cukup, Sehingga di tahun 2021 pemerintah belum melakukan impor beras.

Pernyataan tersebut disampaikan Jokowi seusai melakukan penanaman padi bersama petani di Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur, Selasa (30/11/2021).

“Kita tahu bahwa tahun ini, tahun 2021, sampai hari ini kita belum melakukan impor beras sama sekali. Kenyataannya stok kita masih pada posisi yang sangat baik,” ujar Jokowi seperti disiarkan kanal YouTube Sekretariat Presiden.

Pada kesempatan tersebut, Jokowi juga menyebut produksi beras di Jawa Timur mencapai 5,7 juta ton per tahun. Jumlah ini untuk memenuhi kebutuhan beras di Jawa Timur maupun mensuplai provinsi-provinsi lain secara nasional.

“Secara keseluruhan di Provinsi Jawa Timur ini produksinya 5,7 juta ton beras untuk memenuhi kebutuhan Jawa Timur maupun juga untuk mensuplai provinsi lain secara nasional,” jelasnya.

Sebelumnya, Presiden meresmikan Bendungan Tugu di Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur. Dalam kesempatan yang sama, Kepala Negara juga meresmikan Bendungan Gongseng di Bojonegoro secara virtual.

Dengan diresmikannya dua bendungan tersebut, Jokowi berharap dapat meningkatkan kesejahteraan petani. Selain itu, bendungan ini bisa mencegah terjadinya banjir.

“Diharapkan dengan tambahan dua bendungan ini, aktivitas pertanian masyarakat semakin meningkat, petani semakin produktif dan bisa menanam dan panen sehingga kita harapkan pendapatannya meningkat,” tuturnya.

Ivan Setyadhi

Dreamer, Chelsea Garis Biru, Nakama, Family Man, Bismillah Untuk Semuanya, Alhamdulillah Atas Segalanya
Back to top button