Kendari

Wujudkan Harapan Kaum Milenial Wali Kota Kendari Laksanakan Kegiatan Teluk Kendari Night Run

KENDARI – Teluk Kendari Night Run merupakan salah satu event yang di laksanakan Pemerintah Kota Kendari dalam memeriahkan HUT Ke 191 Kota Kendari.

Wali Kota Sulkarnain Kadir mengungkapkan bahwasanya agenda ini merupakan upaya dalam mengakomodir minat dari anak muda Kota Kendari.

“Kita wujudkan kemauan kaum milenial yang ingin mengekspresikan ide dan gagasan mereka,” kata Sulkarnain saat di temui di Lapangan Benu-Benua Kota Kendari Pada Sabtu Malam (14/5/2022).

Baca juga: Di Hari Pendidikan Nasional 2022, Wali Kota Sebut Pandemi Covid-19 Bukan Kendala Dalam Menuntut Ilmu

Dia juga menerangkan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan hiburan dan bukan merupakan kegiatan yang bertemakan prestasi.

“Ya ini dalam rangka memperingati HUT Kota Kendari ke 191,” teranganya.

Selain itu Sulkarnain Kadir mengaku bahwa dirinya excited dengan semangat para peserta Teluk Kendari Night Run.

“Tadinya saya pikir peserta nya hanya puluhan orang ternyata sampai ratusan orang yang mengikuti Teluk Kendari night run ini,”tutupnya

Back to top button