Arena

Ketua ISSI Sulawesi Tenggara Ingin Realisasikan Tour The Anoa

Ketua Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Sulawesi Tenggara, Sulkarnain Kadir mengatakan olahraga sepeda sedang tumbuh menjadi hobi populer, karena dapat dinikmati lintas usia dari orang dewasa hingga anak-anak.

Bersepeda tak hanya menjadi sarana olahraga dan hiburan, tetapi juga menjadi sarana silaturahim. Bahkan kegiatan gowes ini tak hanya untuk sehat dan bugar saja, tetapi bisa menjadi bagian dari prestasi.

Wali Kota Kendari ini pun berkeinginan mengadakan kejuaraan balap sepeda “Tour The Anoa” di Sulawesi Tenggara.

Event ini bisa dikombinasikan antara wisata dengan olahraga, mengingat sangat banyak spot wisata di provinsi Indonesia yang terletak pada bagian tenggara pulau Sulawesi tersebut.

Selain menarik wisatawan, langkah ini juga dapat meningkatkan perekonomian setempat.

“Berbicara tentang sepeda, ada sepeda prestasi ada sepeda untuk wisata. Lalu kita memperkenalkan spot wisata daerah,” kata Sulkarnain Kadir kepada Inilah.com, di Jakarta, Sabtu (11/12/2021).

Rakernas ISSI Jakarta
Wali Kota Kendari, sekaligus Ketua Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Sulawesi Tenggara, Sulkarnain Kadir (Foto: Didik Setyawan)

Kendati demikian, sosok pemimpin yang dikenal jujur dan dekat dengan warga itu berujar, untuk mengadakan “Tour The Anoa” butuh sinergi dan kolaborasi dengan banyak pihak.

ISSI Sulawesi Tenggara sedang melakukan komunikasi intensif dengan yang terkait guna merealisasi rencana event bergensi tersebut.

“Mudah-mudahan kami segera membangun komunikasi dengan berbagai pihak, sehingga event-event di daerah bisa menjadi daya tarik. Kemudian sekaligus pembinaan atlet-atlet di daerah agar bisa berprestasi tidak hanya di nasional tetapi internasional,” ujar Ketua DPD PKS Kota Kendari itu.

Sulkarnain Kadir menambahkan, Pengurus Besar (PB) ISSI telah melakukan rapat kerja nasional pada hari Sabtu (11/12/2021). Kemudian menyusun rumusan kebijakan dan program kerja strategis kedepan. Pada kesempatan yang sama Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo turut dilantik menjadi Ketum PB ISSI periode 2021-2025.

“Jadi hari ini kita sudah tetapkan program kerja mudah-mudahan kami menjadi modal pulang ke daerah. Kemudian menjadi referensi kami untuk menyusun program kegiatan ISSI,” ucap Wali Kota yang menjadikan mobil listrik sebagai kendaraan dinas tersebut.

Diketahui, ISSI merupakan organisasi non pemerintah. Satu-satunya organisasi olahraga sepeda di Indonesia anggota UCI (Organisasi olahraga sepeda dunia) yang diakui serta mempunyai kewenangan dan bertanggungjawab atas kegiatan olahraga sepeda di Indonesia.

Willi Nafie

Jurnalis, setia melakukan perkara yang kecil untuk temukan hal yang besar
Back to top button