Arena

Kandidat Degradasi Liga 1 Bergeser, RANS Terancam Persita Menang


RANS Nusantara FC masuk dalam kotak degradasi Liga 1 setelah kalah 0-1 atas Persija Jakarta pada pekan ke-33, Jumat (26/4/2024).

Gol Gustavo Almeida pada menit ke-31 membuat klub milik Raffi Ahmad itu turun ke-16, jatah terakhir degradasi.

RANS masuk jurang degradasi setelah pesaing mereka, Persita Tangerang, di luar dugaan mampu mengalahkan tim kuat Persis Solo.

Gol Fahreza Sudin pada menit ke-70, memastikan Persita mendapatkan tiga poin penting untuk meninggalkan jurang degradasi setelah sebelumnya kedudukan sama berkat gol Mohcine Hassan Nader (20), dibalas David Gonzalez (41).

Hasil ini membuat Persita selamat dari zona degradasi, berada di atas RANS dengan selisih satu poin saja.

Pertandingan pekan ke-34 atau laga pamungkas Liga 1, bakal menentukan siapa yang terdegradasi menemani Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC yang sudah lebih dulu terlempar ke Liga 2 musim depan.

RANS dan Persita, akan bersaing dengan PSS dan Arema di pekan terakhir Liga 1 untuk menjauhi degradasi.

Arema akan melawan Madura United (30/4) di laga terakhir, Persita akan meladeni Bali United di hari yang sama.

Sementara RANS Nusantara FC akan menjamu PSM Makassar, dan PSS Sleman harus berjuang keras mengalahkan Persib Bandung jika ingin selamat dari degradasi.
 

Back to top button