Market

Mendag Zulhas Sebut UMKM Pahlawan Surplus Tinggi Neraca Perdagangan 2022

Ketika perekonomian dunia dirundung banyak masalah, Indonesia justru membukukan surplus neraca perdagangan 2022 sebesar US$54,46 miliar. Setara Rp816,9 triliun (kurs Rp15.000/US$). Tertinggi sepanjang sejarah Indonesia. Ada peran UMKM di situ.

Hal itu dikatakan Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan saat melepas ekspor produk UMKM Indonesia ke Jeddah, Arab Saudi di Gudang PT Pos Indonesia, Tambun Selatan, Bekasi, Jumat (10/2/2023). “Ekspor kita surplus, dan besar nilainya. 54,49 miliar (dolar AS) surplusnya (neraca perdagangan). Nah, itu sebagian besar dari para pelaku UMKM,” kata ucap Mendag Zulhas, sapaan akrabnya.

Menurut Mendag Zulhas, peran pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di Indonesia, sangat penting. Khususnya untuk menyatukan visi demi mulusnya Indonesia menuju negara maju pada 2045. Ke depan, produk Indonesia khususnya UMKM harus menjadi raja di pasar global. “Nah, bagaimana caranya? Harus menguasai pasar dunia. Bagaimana untuk menguasai? Ya mendag berperan. PT Pos berperan, perbankan berperan, UMKM juga,” papar Mendag Zulhas.

Mendag Zulhas menambahkan, awalnya, memang agak sulit membangun kerja sama dengan Arab Saudi. Namun, dia berupaya sekuat tenaga untuk mewujudkannnya. Keyakinan Mendag Zulhas juga. Ketika berkunjung ke Jeddah, begitu mudahnya dia menjalin kerja sama perdagangan. Bisa jadi karena produk Indonesia cukup dikenal konsumen di sana. Karena banyak toko atau gerai ritel produk Indonesia. “Mereka semua memiliki kesadaran yang tinggi dan keinginan kuat agar perjanjian cepat jadi dan ini juga meningkatkan hubungan perdagangan kita dengan Arab Saudi,” tegas Zulhas.

Sekedar informasi, pelepasan ekspor produk UMKM Indonesia ke Jeddah ini, diinisiasi Yayasan BIG Indonesia yang berhasil memperoleh penghargaan dari Kementerian Perindustrian (Kemenperin) dengan kategori Best Achievement Innovation Community on Halal Indonesia tahun 2023 dan Best Community Social Impact Initiative and Community Achievement on Halal Indonesia tahun 2022. Dan, sebanyak 22 produk UKM dikirim ke Jeddah, merek Helda’s Snack dengan berbagai varian produk.

Back to top button