Hangout

Lukis 17 Wajah Pahlawan RI di Mobil, Alicia Eva Termotivasi dari Pengikutnya di TikTok

Content Creator Alicia Eva memecahkan rekor MURI dengan melukis 17 wajah pahlawan nasional pada sebuah mobil.

Dia mengaku mobil menjadi medium pilihannya untuk melukis agar bisa dilihat oleh banyak orang di berbagai tempat. Sebab, lanjutnya, lukisan pada kanvas hanya akan bisa dilihat oleh dirinya sendiri.

“Dari tahun ke tahun, aku bikin karya tapi nggak bisa dibawa keliling, yang lihat cuma aku jadi akhirnya aku putusin kanvasnya bisa keliling, jadi akhirnya di mobil,” kata Alicia saat ditemui inilah.com di The Opus Grand Ballrooom Tribrata, Jakarta, Jumat (19/8/2022).

Alicia mengaku menemukan beberapa kendala pada proses pengerjaan lukisan wajah pahlawan pada mobil itu. Selain melelahkan, dia mengatakan perlu cat dan teknik melukis yang berbeda dari biasanya.

Whatsapp Image 2022 08 20 At 00.00.14 - inilah.com
Alicia Eva

Lebih lanjut, dia menjelaskan melukis wajah manusia juga bukan hal yang mudah untuk dilakukan, terlebih dia harus melukis 17 wajah pahlawan.

“Ngelukis muka orang itu salah satu hal yang paling ditakuti semua pelukis,” tambah Alicia.

Mengenai motivasi dalam pengerjaan karyanya, Alicia mengaku menyukai komentar yang disampaikan pengikut media sosial Tiktok pada akunnya.

“Setiap kali aku angkat satu pahlawan dari daerah mereka, mereka ngerasa bangga banget,” ujar dia.

Untuk itu, dia merasa bertugas untuk mewakili setiap daerah melalui lukisan wajah pahlawan nasional melalui medium mobil.

Back to top button