Hangout

Rekomendasi Tempat Liburan di Cihampelas Bandung

Jika Anda sedang cari tempat liburan yang nyaman di Bandung maka tidak perlu khawatir, karena kota ini memiliki ragam tempat liburan dan destinasi wisata menarik bahkan terbaru. Misalnya saja di sekitaran Cihampelas Bandung, Anda bisa menemukan beberapa tempat liburan yang seru baik sendirian maupun bersama keluarga atau kerabat. Untuk tempat menginap, bisa memilih Cove West Inn.

Apakah Anda penasaran dengan beberapa destinasi liburan dekat dengan Cihampelas Bandung?

Berikut ini beberapa pilihan tempat liburan yang lokasinya cukup strategis di area Cihampelas Bandung.

Cihampelas Walk

Destinasi wisata yang pertama tentu saja Anda bisa mengunjungi Cihampelas walk. Tempat satu ini surganya belanja di Bandung dengan konsep mall yang unik yaitu punya perpaduan antara area outdoor dan indoor modern. Baik siang maupun malam hari jika Anda ke Ciwalk ini tetap menarik, apalagi bagi yang memang hobi belanja.

Pada malam hari bahkan di Ciwalk, Anda akan menemukan hiasan warna-warni yang ada di pohon rindang dan membuat tempat ini sangat estetik. Fasilitas yang ada di mall Ciwalk juga sangat lengkap.

Hamami Cafe dan Sky Lounge

Hamami Cafe dan Sky Lounge juga jadi tempat favorit yang wajib Anda kunjungi jika sedang ke area Cihampelas. Tempat ini merupakan cafe dan menjadi salah satu tempat nongkrong favorit di Bandung baik bersama teman maupun keluarga. 

Konsep cafe yang dihadirkan adalah ala Jepang dengan ornamen khas pada desain bangunan, hingga dekorasi bahkan anda bisa menemukan banyak bunga sakura di sini.

Menu makanan yang ditawarkan juga sangat beragam dan di cafe ini anda bisa menyewa custom kimono. Seolah benar-benar merasakan sedang makan di Jepang langsung dengan suasana kental ala Jepang.

Jalan Cihampelas Bandung

Tidak hanya Mall Ciwalk, di sepanjang jalan Cihampelas atau disebut Skywalk Cihampelas Anda juga akan menemukan banyak area pertokoan yang sangat lengkap. 

Anda bisa belanja atau sekedar cuci mata di deretan pertokoan fashion hingga aksesoris, bahkan ada juga sentral jeans terkenal. Anda juga bisa menemukan produk-produk lokal hingga internasional yang harganya terjangkau dengan kualitas bagus.

Teras Cihampelas

Tempat ini juga merupakan surga belanja di area Cihampelas bahkan jadi salah satu ikon wisata di Bandung. Teras Bandung terbagi menjadi 3 zona yaitu zona taman, zona souvenir yang menjual berbagai pernak-pernik dan juga zona kuliner yang semuanya tertata rapi, sehingga sangat menarik. 

Bahkan di zona taman Anda bisa menemukan banyak tempat foto menarik yang sangat estetik.

Teras Cihampelas juga terkenal ramah difabel bahkan tersedia lift untuk penyandang difabel yang fasilitasnya dijaga dengan baik. Lantai terasnya juga dibuat dari keramik yang landai sehingga nyaman untuk para pengunjung bahkan pengunjung yang menggunakan kursi roda.

Bakso Semar

Jika Anda pecinta kuliner bakso, maka jangan lewatkan mengunjungi Bakso Semar yang terkenal dan juga ada di area Cihampelas. Menu bakso yang terkenal di warung ini adalah bakso tulang rusuk, di mana pada seporsi bakso tulang rusuk ini Anda juga bisa mencoba tetelan.

Jika ke Bakso Semar, Anda juga tidak perlu takut kehabisan karena warung ini buka selama 24 jam. Kapanpun anda ingin mengunjungi warung bakso pastinya tempat ini tidak akan tutup.

Mangkok Manis

Untuk pecinta dessert Anda bisa mengunjungi Mangkok Manis. Di mana tempat satu ini adalah kedai dessert yang menghadirkan menu dessert di atas batok kelapa.

Saat ini di Mangkok Manis Anda bisa menemukan banyak sekali pilihan menu dessert dengan kedai yang nyaman dan cozy serta punya area parkir luas.

Itu tadi beberapa tempat liburan yang sangat seru dan asik di daerah Cihampelas Bandung. Jika anda sedang liburan di daerah Cihampelas dan ingin cari penginapan yang dekat maka jawabannya adalah Cove West Inn.

Karena tempat menginap ini lokasinya sangat strategis di Cihampelas dan dekat dengan berbagai tempat wisata Cihampelas salah satunya dekat dengan Mall Ciwalk. 

Fasilitas yang dihadirkan Cove sudah pasti sangat lengkap dengan desain kamar yang juga nyaman, untuk Anda istirahat mendukung gaya hidup secara maksimal.

Tempat penginapan berkonsep Co-Living ini memberikan harga penginapan yang terjangkau mulai dari 300 ribuan saja per malam. Selain tempat menginap, Anda juga bisa menjadikan Cove sebagai sarana kost harian dan bulanan terbaik dengan fasilitas perabotan kamar yang lengkap dan perlengkapan gratis.

Back to top button