Hangout

5 Kota yang Hilang dan Jadi Misteri, Ada Pompeii hingga Machu Picchu


Seorang penulis folklore (cerita rakyat) bernama Billy Mag Fhloinn menemukan jejak kehidupan yang disinyalir merupakan Altar Matahari atau Altoir na Greine di dekat perumahan warga Irlandia.

Peristiwa penemuan ini sangat  menggemparkan karena Altoir na Greine merupakan bangunan purba berusia lebih dari 4.000 yang kemungkinan digunakan sebagai tempat untuk upacara dan ritual pada Zaman Perunggu.

Peninggalan ini sebelumnya pernah dibahas dalam buku perjalanan Lady Georgina Chatterton berjudul Rambles in South of Ireland pada tahun 1838.

Namun, di tahun 1852, ahli barang antik mencatat bangunan tersebut telah dibongkar dan kemudian menjadi misteri hingga lokasinya ditemukan Fhloinn, 31 Januari 2024.

Di situs ini, ditemukan juga  sisa-sisa kremasi beberapa orang yang berbeda bercampur dalam satu ruangan.

Selain Altoir na Greine, di dunia ini ada begitu banyak kota dan peradaban yang telah hilang entah karena bencana alam, ditinggalkan, atau telah digantikan oleh sesuatu yang lain seiring bergantinya zaman .

Deretan Kota yang Hilang

Menguak misteri peradaban dan kota-kota hilang yang telah ada jauh sebelum hari ini selalu menarik, terutama bagi para arkeolog.

Berikut adalah beberapa kota yang hilang dan menjadi misteri selama  ribuan tahun hingga akhirnya ditemukan: 

1. Pompeii

Pompeii kota yang hilang
Fosil Penduduk Kota yang Hilang, Pompeii (Sumber Foto: Gettyimages)

Pompeii adalah yang kota hilang yang paling populer sehingga tercatat dalam Warisan Dunia oleh UNESCO pada tahun 1997.

Diperkirakan, Pompeii merupakan Kota Yunani-Romawi Kuno yang peradabannya berlangsung pada sekitar abad ke-18.

Pompeii adalah kota yang pernah dihuni lebih dari sekitar 10.000 penduduk dan hancur akibat letusan Gunung Vesuvius yang terjadi pada 79 Masehi. 

Ditemukan setelah hilang  selama 1.700 tahun, kini Pompeii menjadi salah satu destinasi di Italia yang menarik wisatawan.

2. Troya

Troya kota yang hilang
Kota yang Hilang, Troya (Sumber Foto: Gettyimages)

Kota Troya atau Homeric Troy adalah kota yang didirikan di wilayah Turki dan menjadi pusat peradaban bangsa Troy pada 3.600 tahun yang lalu dan hilang dengan menyimpan banyak misteri, mitos, dan sejarah.

Ada berbagai kisah yang beredar tentang kota ini.

Yang terpopuler adalah mitologi Yunani tentang Perang Troya, yakni kisah penyerbuan kota Troya oleh pasukan Akhaia (Yunani) karena Paris, pangeran Troya menculik Helene dari suaminya Menelaos, Raja Sparta.

Kota ini ditemukan setelah arkeolog asal Jerman, Heinrich Schliemann melakukan penggalian di situs tersebut dan menemukan bukti-bukti peninggalan Homeric Troy yang saling berhubungan satu sama lain.

3. Babel

Babel kota yang hilang
Ilustrasi Kota yang Hilang, Babel (Sumber Ilustrasi: Gettyimages)

Babel atau Babilonia adalah kota pertama yang dibangun di masa Mesopotamia Kuno dengan peradaban yang sangat maju dan telah dilengkapi dengan sistem bahasa, agama, serta hukum yang kompleks.

Sebelum ditinggalkan dan hilang, kota ini adalah kota suci Mesopotamia selama masa pemerintahan Hammurabi. 

Situs Babel diidentifikasi pertama kali pada tahun 1800-an di Irak oleh seorang arkeolog Jerman, Robert Koldewey.

4. Leptis Magna

Leptis Magna kota yang hilang
Leptis Magna Kota yang Hilang (Sumber Foto: Gettyimages)

Leptis Magna adalah kota yang hilang di Libya dan didirikan oleh bangsa Fenisia sebagai pusat perdagangan pada abad ke-7 SM dan jatuh akibat tsunami pada tahun 365 M.

Saat ini, yang tersisa dari kota ini hanyalah reruntuhan dan beberapa situs seperti Amfiteater, monumen Arch of Septimius Severus, dan Severan Basilica.

Ditemukan pada tahun 1920-an oleh para arkeolog Italia, kota hilang ini pun kemudian dinobatkan sebagai Warisan Dunia UNESCO pada 1982.

5. Machu Picchu

Machu Picchu kota yang hilang
Machu Picchu Kota yang Hilang (Sumber Foto: Gettyimages)

Machu Picchu adalah kota yang hilang paling misterius karena ditemukan secara tidak sengaja oleh sejarawan, Hiram Bingham pada 1911 saat sedang mencari Vilcabamba, kota hilang yang lain.

Uniknya lagi, kota ini berdiri indah di Lembah Urubamba dengan dikelilingi puncak gunung yang menjulang.

Machu Picchu adalah kota yang dihuni antara abad ke-15 dan 16 dan menjadi situs suci kekaisaran suku Inca Kuno.

Para arkeolog percaya, kota ini hilang setelah ditinggalkan akibat Penaklukan Spanyol.

 

Baca berita dan artikel menarik lain Inilah.com di Google News.

Back to top button