Ototekno

10 Game Petualangan Android Terbaik dan Gratis, Dijamin Seru!


Melalui video trailer GTA VI 1, Rockstar resmi mengumumkan perilisan GTA VI pada tahun 2025 mendatang.

Berdasarkan video yang tersebar itu, GTA VI akan membawa kita kembali ke era Vice City di negara bagian Leonida.

Tidak hanya itu saja, di trailer ini Rockstar juga memperkenalkan karakter protagonis wanita pertama yang akan berbagi hubungan dengan Bonnie-and-Clyde dan rekan prianya yang masih belum disebutkan namanya.

Sejauh ini, GTA VI dipastikan akan hadir di PS5 dan Xbox Series X/S (jika sudah rilis). Rockstar masih belum mengkonfirmasi perilisan GTA VI di PC.

Jika melihat dari sejarah perilisan game GTA sebelumnya, bisa jadi GTA VI akan hadir di konsol terlebih dahulu sebelum dibuat dalam versi PC.

Deretan Game Petualangan Android

Biar tidak terlalu kaku menunggu GTA VI rilis secara resmi, lebih baik luangkan waktu kalian dengan bermain game petualangan Android yang penuh dengan tantangan berikut ini.

1. Ragnarok M: Eternal Love

Ragnarok M: Eternal Love, game petualangan Android
Ragnarok M: Eternal Love, game petualangan Android (Photo: GameFever)

Game yang sangat populer di tahun 2000-an ini sekarang sudah hadir dalam versi mobile, yaitu Ragnarok M: Eternal Love yang dirilis pada awal 2019.

Permainannya hampir sama seperti pendahulunya, pemain bisa berkomunikasi dengan pemain lain, levelling, membeli item, berpetualang, dan bertarung dengan monster-monster jahat.

Selain versi mobile, game ini juga hadir dalam versi PC yang bisa dimainkan secara gratis.

2. Black Dessert Online

Black Dessert Online (Photo: Black Desert Mobile)
Black Dessert Online (Photo: Black Desert Mobile)

Pearl Abyss akhirnya telah merilis Black Dessert Online dalam versi mobile. 

Di dalam versi ini, pemain bisa memilih lima karakter dengan skill yang berbeda-beda, yaitu Warrior, Witch, Ranger, Giant, atau Valkyrie. 

Game MMORPG ini sangat menarik untuk dimainkan, karena pemain bisa meningkatkan level dan membangun markas sendiri.

Selain gameplay-nya yang sangat seru, game ini memiliki visual grafis yang sangat mantap dan sistem grinding yang tidak begitu sulit.

3. Genshin Impact

Genshin Impact, game petualangan Android terbaik
Genshin Impact, game petualangan Android terbaik (Photo: Forbes)

Genshin Impact adalah game petualangan Android yang dibuat oleh miHoYo Limited. Selain di HP, game ini juga bisa dimainkan pada perangkat lain, seperti PS4 dan PC.

Saat masuk ke dalam dunia game, pemain akan disuguhkan dengan pemandangan laut, tebing, bukit, dan padang rumput yang sangat luas.

Dibalik pesona alam yang indah itu, pemain harus melakukan leveling atau grinding dengan melawan monster agar bisa menyelesaikan misi dengan cepat.

4. Life After

Life After (Photo: LifeAfter)
Life After (Photo: LifeAfter)

LifeAfter adalah game petualangan yang dimana pemain akan diajak ke sebuah dunia yang dipenuhi oleh mutant.

Selama berpetualang, pemain diminta untuk menebang pohon, menanam tumbuhan, dan menggali tanah untuk bertahan hidup.

Secara singkat, dalam permainan ini, Anda diminta untuk membuat strategi bertahan hidup di dalam kota yang penuh dengan mutant.

Untuk memudahkan permainan, Anda bisa bergabung dengan clan atau membuatnya bersama teman-teman dan menyelesaikan misi bersama-sama.

5. Hearthstone: Heroes of Warcraft

Hearthstone: Heroes of Warcraft (Photo: IMDb)
Hearthstone: Heroes of Warcraft (Photo: IMDb)

Hearthstone adalah permainan kartu yang mirip seperti Yu-Gi-Oh, dimana kedua pemain saling berhadapan mempertandingkan deck masing-masing.

Secara sekilas, Hearthstone merupakan game strategi berbasis kartu. 

Tapi jika dilihat lebih dalam, game ini menawarkan sedikit petualangan dimana para pemain diminta untuk menyelesaikan misi sambil mengumpulkan deck-deck berlevel tinggi agar bisa melawan musuh di level yang sangat sulit.

6. Crashlands

Crashlands (Photo: Butterscotch Shenanigans)
Crashlands (Photo: Butterscotch Shenanigans)

Crashlands adalah game petualangan Android yang sudah ada sejak tahun 2016 lalu.

Di game ini, pemain akan berperan sebagai Flux dengan misi menghancurkan alien-alien yang ada di planet, membangun markas, memperbaiki pesawat kargo, dan menyelamatkan dunia.

Game ini memiliki banyak elemen menarik yang membuat jalan permainan menjadi lebih menyenangkan. Mulai dari pertarungan dengan gaya RPG, pertempuran, dan masih banyak lainnya.

7. Dead Trigger 2

Dead Trigger 2 (Photo: Google Play)
Dead Trigger 2 (Photo: Google Play)

Dead Trigger 2 adalah salah satu game petualangan yang cukup populer di Google Play yang menawarkan konsep permainan first person shooter (FPS), action, dan adventure.

Gameplay-nya hampir sama seperti game petualangan sebelumnya. 

Pemain diminta untuk membasmi monster zombie, menyelamatkan diri, leveling atau grinding, dan membeli item-item berlevel tinggi agar bisa menyelesaikan misi dengan cepat.

8. Minecraft

Minecraft, game Android petualangan terbaik
Minecraft, game Android petualangan terbaik (Photo: Red Bull)

Minecraft adalah game petualangan Android terbaik dan sangat terkenal di berbagai kalangan gamer di dunia.

Di game ini, pemain akan diajak berpetualang menjelajahi luasnya map yang tidak ada ujungnya.

Salah satu hal yang menarik dari game ini, pemain bebas mendirikan bangunan atau menghancurkan bangunan sesuka hati.

Selain membangun bangunan, pemain juga diminta untuk mencari sumber daya makanan, menebang pohon, dan berperang melawan zombie.

9. Rayman Adventures

Rayman Adventures (Photo: YouTube Ubisoft)
Rayman Adventures (Photo: YouTube Ubisoft)

Game yang populer di era PS 1 ini kembali hadir di perangkat mobile. Masih dibesut oleh Ubisoft, Rayman Adventures menawarkan teman 2D yang membuat kita nostalgia.

Konsep permainannya hampir sama seperti pendahulunya, pemain harus melewati beberapa stage dengan berbagai rintangan yang sulit untuk menyelamatkan teman-temannya.

Semakin tinggi stage yang sudah dilalui, semakin tinggi pula level rintangan yang harus dilalui.

10. Assassin’s Creed Pirates

Assassin’s Creed Pirates, game petualangan Android terbaik
Assassin’s Creed Pirates, game petualangan Android terbaik (Photo: Tech in Asia Indonesia)

Sukses membuat penikmat game PC, sekarang Ubisoft merilis game populernya, Assassin’s Creed untuk versi mobile.

Game ini memiliki konsep yang sama seperti versi PC, dimana para pemain harus menyelesaikan misi dan melakukan grinding atau leveling.

Bedanya, di versi ini pemain diminta untuk mengendalikan sebuah kapal bajak laut untuk mencari harta karun dan menyelesaikan misi-misi menarik yang ada.

.

.

Baca berita dan artikel menarik lain Inilah.com di Google News.

Back to top button