Kendari

Wujudkan Aspirasi Masyarakat Sahabuddin Salurkan Bantuan Pupuk Cengkeh

KENDARI,INILAHKENDARI.COM – Anggota DPRD Kota Kendari, Sahabuddin yang memiliki Daerah Pemilihan (Dapil) Mandonga dan Puuwatu ini Mewujudukan Aspirasi yang dia tampung saat reses yang dilaksanakan pada Oktober tahun 2022 lalu.

Pupuk Cengkeh ini di salurkan pada Petani Cengkeh di kelurahan Watulondo Kecamatan Puuwatu, Ia menyalurkan Pupuk ini untuk memenuhi janjinya yang dia berikan kepada masyarakat Tulonggida Kelurahan Watulondo pada Kamis (29/12/2022).

Sahabuddin menjelaskan penyaluran pupuk ini adalah tindak lanjut yang ia berikan dimana sebelumnya ia telah memberikan bibit Cengkeh sebelum dirinya duduk di kursi Parlemen Kota Kendari.

“Ini kesinambungan Aspirasi Masyarakat,Kebetulan waktu saya Kordinasi dengan Dinas Pertanian Kendari ternyata benar ada aspirasi yang masuk melalui fraksi Golkar.”kata Sahabuddin

Lebih lanjut Ketua Fraksi Golkar DPRD Kota Kendari ini juga memberikan apresiasi yang besar pada Kelompok tani Pulonggida yang memiliki semangat dan keinginan yang besar dalam menjalankan aktivitas Pertanian.

Selain itu Sahabuddin juga memberikan bantuan dana untuk pembangunan masjid sebesar 25 Juta dan juga Alquran Sebanyak 7 Buah.

“Tugas saya hanya memastikan bahwa Aspirasi Masyarakat dapat di wujudkan oleh pemerintah selaku pengguna anggaran,”Tutup Sahabuddin

Back to top button