News

Timnas AMIN Protes Mendagri Klaim Tak Ada Kecurangan TSM, Anggap Tito Tidak Netral


Tim Nasional (Timnas) Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) tidak terima atas pernyataan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian, bahwa tidak ada pelanggaran terstruktur, sistematis, dan masif (TSM) di Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024.

“Kami dari Timnas AMIN mengajukan keberatan atas pernyataan Mendagri itu,” kata Juru Bicara Timnas AMIN dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (21/2/2024).

Iwan menegaskan, bukan kewenangan Mendagri untuk mengatakan hal tersebut. “Mendagri harusnya menunjukkan sikap netral,” ujarnya.

Terlebih, kata Iwan melanjutkan, perkara ini besar kemungkinan akan berproses di ranah hukum. “Kami meminta pihak-pihak yang tidak terkait proses penegakan hukum Pilpres 2024 menahan diri,” tutut Iwan.

Sebelumnya, Tito mengklaim tidak ada desain kecurangan secara terstruktur, sistematis, dan masif (TSM) dalam Pemilu 2024. “Tidak ada desain (kecurangan) terstruktur, sistematis, dan masif,” ujar Tito seusai menghadiri acara BNPT di  Jakarta, Selasa (20/2/2024).

Tito mengakui Pemilu 2024 masih ada kekurangan di beberapa bagian, semisal salah input atau sekadar surat suara yang rusak. “Kalau ada kekurangan sana sini ya mungkin terjadi,” ucap mantan Kapolri ini.

Ia lantas menyarankan kubu capres-cawapres jika tidak puas atau keberatan terhadap hasil pemilu menggunakan mekanisme resmi.

“Gunakan mekanisme yang ada. Ada bukti, laporkan Bawaslu. Enggak puas Bawaslu ada DKPP, nanti ada proses lain MK (Mahkamah Konstitusi). Gunakan jalur itu,” ujar Tito.

 

Back to top button