Ototekno

Punya 1 Juta Pelanggan, XL Axiata Kuasai Pasar Telekomunikasi di Madura

PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) mengukuhkan posisinya sebagai pemimpin pasar di Madura dengan total pelanggan mencapai lebih dari satu juta yang tersebar di hampir 500 desa/kelurahan di pulau tersebut. 

Dalam dua tahun terakhir, trafik penggunaan layanan XL Axiata di Madura telah meningkat signifikan, mencapai 83%. Sebagai respons, perusahaan telah memperluas jangkauan dan meningkatkan kualitas layanannya, termasuk meluncurkan layanan XL SATU Fiber di tiga kabupaten di Madura.

Direktur & Chief Teknologi Officer XL Axiata, I Gede Darmayusa, menegaskan komitmen perusahaan dalam menjaga kualitas jaringan dan pelayanan kepada pelanggan di Madura. 

“Kami berupaya keras untuk terus memenuhi dan melampaui ekspektasi pelanggan kami di Madura, terutama di era digital saat ini di mana layanan telekomunikasi dan data sangat krusial,” ujar Gede dalam siaran persnya, Jumat (10/11/2023).. 

Dia juga melakukan peninjauan lapangan di berbagai lokasi di Madura untuk memastikan kondisi infrastruktur telekomunikasi berada dalam kondisi terbaik.

Untuk meningkatkan kualitas jaringan, XL Axiata telah melakukan pembangunan jaringan baru dan penguatan jaringan di seluruh Madura, termasuk peningkatan kapasitas jaringan hingga 2-3 kali lipat dan fiberisasi lebih dari 60% BTS di pulau tersebut. 

Langkah-langkah ini merupakan bagian dari upaya modernisasi jaringan XL Axiata untuk menghadirkan layanan yang lebih handal dan cepat kepada pelanggan.

Sejalan dengan komitmen tersebut, XL Axiata juga telah memperkenalkan layanan Fixed Mobile Convergence (FMC) dengan XL SATU Fiber, yang telah tersedia di tiga kabupaten di Madura. 

Layanan ini tidak hanya menawarkan internet rumah berkualitas tinggi, tetapi juga mengintegrasikan kuota data untuk pengguna XL dan XL Prioritas dalam satu paket yang praktis.

Selain itu, XL Axiata juga menyediakan berbagai penawaran menarik bagi pelanggan di Madura, termasuk paket Xtra Combo Flex dan produk AXIS dengan harga terjangkau.

Untuk memudahkan akses layanan, XL Axiata memiliki XL Center di empat kabupaten di Madura dan lebih dari 3.300 retail outlet atau toko penjual produk XL Axiata di seluruh pulau.

Kehadiran XL Axiata di Madura tidak hanya meningkatkan kualitas layanan telekomunikasi di daerah tersebut, tetapi juga berkontribusi pada pengembangan ekosistem digital yang lebih luas, mendukung pertumbuhan ekonomi lokal, dan memberikan manfaat bagi masyarakat Madura.

Back to top button