Hangout

Lebih Dekat dengan Kuntilanak 3, Film Horor Tayang di Libur Lebaran

Jelang perilisan sekuel horor Kuntilanak 3, film garapan MVP Pictures resmi menggelar acara konferensi pers yang dihadiri sejumlah pemeran ternama di Epiwalk Mall, Kamis (21/4/2022).

Sara Wijayanto, Nafa Urbach, Amink, Wafda Andryan, Zara Leola, Clarice hingga Nicole Rossi adalah sederet nama selebrity pemeran Kuntilanak 3 yang hadir di acara tersebut.

Film yang disutradarai oleh Rizal Mantovani itu disebut akan menjadi hidangan horor menemani waktu libur lebaran yang mulai mengudara pada 30 April mendatang.

Setelah sukses menghibur jutaan penonton di seri Kuntilanak 1 dan 2, MVP Pictures menggandeng Rizal Mantovani untuk berkolaborasi dalam sajian sekuel Kuntilanak 3 yang akan memberikan pengalaman menonton berbeda dari sebelumnya.

“Film Kuntilanak 3 ini melalui tahapan produksi & pos produksi yang luar biasa rumitnya dan tentu harapannya, visual efek serta production value yang kami sajikan kali ini dapat memanjakan mata para penggemar Kuntilanak Universe ini,” ucap Rizal.

Mengusung tema horor fantasi, Kuntilanak 3 diharapkan akan memberi nuansa baru bagi perfilman Indonesia.

Ada pun perbedaan yang dapat dirasakan penonton Kuntilanak 3 pada seri 1 dan 2, merujuk pada unsur suprise element yang dikedepankan MVP Pictures. Maka dari itu, film ini disebut dapat ditonton semua kalangan umur mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

Img 4465 - inilah.com

Sinopsis:

Kuntilanak 3 menceritakan tentang petualangan Dinda di Sekolah Mata Hati. Seusai pulang dari Ujung Sedo, Dinda merasa berbeda dari sebelumnya. Seakan ada kekuatan di dalam dirinya yang terlepas tiap kali amarah menguasai.

Dan mungkin, Sekolah Mata Hati, dapat menjadi tempat dimana para anak berkemampuan “khusus” belajar, sehingga bisa membantunya mengendalikan diri. Namun di sekolah tersebut, Dinda justru dipertemukan dengan Kuntilanak yang lebih kuat dan sekelompok orang yang mengetahui rahasia dan masa lalunya.

Sebenarnya, siapa sosok kuntilanak tersebut? Apa maksud dari kehadirannya? Saksikan kisah selanjutnya dari film ini di bioskop terdekat mulai 30 April 2021 mendatang.

Production House: MVP Pictures

Director: Rizal Mantovani

Producer: Raam Punjabi

Script Writer: Alim Sudio

Cast List: Nicole Rossi (Dinda), Andryan Bima (Kresna), Ali Fikry (Miko), Adlu Fahrezy (Panji), Ciara Brosnan (Ambar), Farras Fatik (Dennis), Clarice Cutie (Uchie), Romaria (Mala), Nana Rosier (Mama Donna), Sara Wijayanto (Eyang Sukma), Wafda Saifan (Baskara), Nafa Urbach (Mrs Adela), Amink (Master Bejo), Irish Hutasoit (Mrs Stefani). [inu]

Back to top button