News

Insiden Saat Pidato Hut Ke-9 PSI, Kaesang: Belum ke Senayan Mic Sudah Mati


Ada pemandangan menarik dalam peringatan HUT Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Ke-9 yang dihadiri Ketua Umum (Ketum), Kaesang Pangarep. Saat orasi, mic-nya mendadak mati. Pertanda apa?

Mungkin anda suka

Peristiwa mic mati itu terjadi di Stadion Jati diri Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (9/12/2023). Ketika akan menjabarkan sembilan program PSI yang akan diperjuangkan di DPR, mic yang menempel di pipi Kaesang, mendadak mati.

Setelah dicoba beberapa kali, panitia kemudian datang dan mengganti mic Kaesang dengan wireless biasa. “Mic-e ganti. Belum masuk Senayan, mic-nya sudah mati,” kata Bro Kaesang disambut tawa banyak orang, dikutip dari InilahJateng.

Dalam pidatonya, Kaesang diduga memberikan sindiran terhadap pidato Puan Maharani, terkait kesolidan para kader PDIP. “Ketika saya bilang solid, anda jawab dengan deritas,” ajaknya kepada peserta.

Selanjutnya, Kaesang menyampaikan alasannya masuk PSI dan sudah menjadi ketua umum (ketum) selama 73 hari. “Masih banyak yang tanya, kenapa saya mau masuk PSI? Padahal, ini partai kecil. Jawabannya singkat, karena saya cinta PSI. Cinta itu gerakan hati. Enggak melulu bisa dijelaskan alasannya,” lanjutnya.

“Dan, selama 73 hari, tak terasa saya memimpin partai ini. Enggak kerasa sekarang PSI bisa berubah menjadi partai yang enggak kecil lagi. Ya, sedikit lebih besar,” imbuh Kaesang. 

Back to top button