Arena

Indra Sjafri Belum Puas Lihat Permainan Chow Damanik?


Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri menegaskan belum menentukan soal rencana naturalisasi Chow Yun Damanik.

Chow, gelandang belasteran Swiss-Indonesia itu sebelumnya telah menjalani laga debut bersama Timnas Indonesia U-20 saat menghadapi China U-20 dalam laga persahabatan internasional beberapa waktu lalu.

“Tapi melihat penampilan dia di kemarin, termasuk lawan Frankfurt di Jerman, saya juga ikut. Dan kita melihat 60 menit kemarin penampilannya. Kami belum putuskan apakah saya sebagai pelatih akan mengusulkan ke PSSI,” kata Indra saat ditemui awak media di Lapangan B, Senayan, Rabu (27/3/2024) malam.

Indra sendiri telah menetapkan syarat tinggi agar proses pewarganegaraan bagi pemain keturunan yang tidak memiliki paspor, termasuk Chow bisa dilakukan. Salah satu paramaternya ialah, sang pemain punya kemampuan di atas rata-rata pemain lokal.

“Untuk dilakukan proses selanjutnya nanti ke semua parameter tesnya kami ambil dan tadi mereka udah lakukan ada tes fisik dan lain sebagainya dan juga tes kesehatan,” kata pelatih asal Sumatera Barat itu.

“Kalau memang nanti kesimpulan kami, dia memang kualitasnya bagus, melebihi dari kualitas-kualitas pemain-pemain kita kenapa tidak? karena memang Itu sudah menjadi hak dia karena dia keturunan walaupun secara administrasi masih pas paspor Swiss,” ujar Indra menambahkan.

Sebelumnya, Chow juga sempat membela Timnas U-17 dalam pemusatan latihan atau TC di Jerman jelang Piala Dunia U-17. Pemain yang juga punya darah Togo sempat mencetak satu gol bagi pasukan Merah Putih saat beruji coba dengan klub Frankfrut.

Sayangnya, Chow Yun Damanik tak bisa bergabung dengan skuad Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 lantaran tak punya paspor Indonesia.

Back to top button