Ototekno

BMW XM Meluncur di GIIAS 2023, Harga Tembus Rp5,5 Miliar

BMW Group Indonesia meluncurkan mobil baru BMW XM sebagai model SUV BMW M pertama berteknologi plug-in hybrid dalam pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 di ICE BSD, Tangerang, Banten, Kamis (10/8/2023).

Produsen mobil asal Jerman tak main-main menyajikan mobil listrik terbarunya itu untuk pasar Indonesia. Selain mewah dan nyaman, BMW tentu perhatikan yaitu keberlanjutan (Sustainability). Ini berarti mengambil langkah holistik di seluruh kegiatan BMW Group

“BMW melangkah lebih jauh dengan mengatasi emisi CO2 di seluruh rantai pasokan dan proses produksi. Manajemen BMW AG berkomitmen untuk memangkas setidaknya 40% emisi dari seluruh rantai nilai BMW Group pada tahun 2030,” ujar President Director BMW Group Indonesia, Ramesh Divyanathan

Terkhusus BMW XM, Ramesh mengatakan unit ini menjadi kendaraan performa tinggi pertama dari BMW dengan tenaga full listrik. Hadir dengan dengan sistem penggerak listrik melalui sebuah plug-in sistem hybrid yang terdiri dari mesin bensin V8 dan motor listrik bertenaga. Hal itu seolah memberi kesan BMW XM menjadi lebih dinamis dan serbaguna

Bicara dapur pacu, BMW XM menggunakan sistem penggerak M Hybrid yang baru dikembangkan. Sistem penggerak M Hybrid menghasilkan output keseluruhan sebesar 653 hp, dihasilkan dari kombinasi mesin pembakaran konvensional hingga 489 hp dan sistem penggerak listrik hingga 197 hp.

Jika berkendara dengan menggunakan full mesin listrik, jarak tempuh dapat mencapai hingga 80 km

Bicara kenyamanan, BMW XM hadir dengan kabin mewah yang luas, nyaman dan canggih, didukung dengan aksen yang menunjukkan identitas BMW M dengan M Leather steering wheel, M seat belts, M multifunctional seats untuk pengemudi dan penumpang depan, Active seat ventilation di depan, fungsi Massage (pijat), dan air conditioning dengan 4-zona.

Bicara soal harga, BMW XM dibanderol Rp 5,597 miliar (off the road Jakarta).

Back to top button