Hangout

Berkaca dari Video Pengomel Ibunda Arteria, Ini Tips Agar Tidak Marah-Marah di Depan Umum

Beredar video Pengomel Ibunda Arteria yang menjadi viral di dunia maya. Video seorang perempuan yang marah-marah terhadap ibunda dari Anggota Komisi III DPR RI, Ateria Dahlan terjadi di Bandara Internasional Soekarno-Hatta Tanggerang, Banten.

Berkaca dari video tersebut, ada beberapa tips agar seseorang tidak marah-marah di depan umum.

Menurut Kadek Widya Gunawan, M.Psi., Psikolog sebagai Psikolog Klinis Dewasa, ada tips untuk menahan emosi agar tidak meluap di tempat umum.

“Ada cara mengatasi emosi yang dinamakan SOBER, ini teknik mainfulness praktis untuk membantu mengontrol diri dan emosi, dan bisa juga untuk mengontrol marah,” kata Kadek kepada INILAH.COM, Jakarta, Rabu, (24/11/2021).

Berikut adalah rincian dari SOBER yang bisa Anda simak untuk meredam emosi:

1. S = Stop

Seseorang merasa emosi sudah tidak stabil dan timbul amarah. Emosi tersebut sangat kuat dan ketika berada di depan umum bisa stop dulu.

“Perlihatkan kita menahan diri. Memperlihatkan gesture untuk mundur dari pertikaian, atau enggak kita memasukan tangan ke dalam jaket, saku celana, untuk menahan diri. Atau misalnya kalau lagi duduk kita agak mundur sedikit dan menghindari pertikaian itu,” papar Kadek.

2. O = Observe

Observasi situasi sangat penting ketika sedang emosi di tempat umum terlebih di keramaian. Sebelum marah-marah, seseorang harus bertanya pada diri sendiri apa yang sebenarnya membuat marah hingga meledak-ledak.

“Mulai dari situasi kita. oh, ini sedang di tempat umum, ada keramaian. Selain kita obeservasi di daerah itu, juga observasi diri dulu. Tanya ke dalam diri kita, apa sih yang membuat kita marah.
Emosi marahnya menjadi intensitas terlebih ada penumpukan marah dari sebelumnya,” tambahnya.

3. B = Breathing

Tarik nafas perlahan. Seperti mengambil jeda sesaat. Hal ini agar emosi menjadi turun dan lebih relax.

“Mengatur napas agar lebih tenang, sehingga emosi lebih stabil,” tambahnya.

4. E = Expand awareness

Memperluas kesadaran. Kalau saya marah akan seperti apa. Harus menyadari melakukan sesuatu seperti apa.

“Mungkin melakukan sesuatu, pergi ke toilet dulu, atau menghindari situasi agar tidak meningkatkan emosi. Bisa dengan cuci muka, atau mungkin pergi ke toilet ambil kertas atau apa yang tidak terpakai, dengan mensobek-sobek kertas agar bisa mengendalikan diri,” paparnya.

5. R = Respond mindfully

Memberikan respon yang paling aman ke diri sendiri dan orang lain.

“Respon yang paling amannya adalah menghindari keributan itu, agar managemen emosinya terkontrol,” tambahnya.

Mia Umi Kartikawati

Redaktur, traveller, penikmat senja, musik, film, a jurnalist, content creator enthusiast, food lovers, a mom who really love kids. Terus belajar untuk berbagi dan bersyukur dalam jalani hidup agar bisa mendapat berkah.
Back to top button