News

Barisan Biru Langit Jabar-Jateng Deklarasi Dukung PAN

Relawan Barisan Biru Langit di Jawa Barat (Jabar) dan Jawa Tengah (Jateng) mendeklarasikan dukungannya kepada Partai Amanat Nasional (PAN) untuk menyongsong Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Sekretaris Jenderal DPP PAN Eddy Soeparno mengapresiasi dukungan sejumlah elemen masyarakat tersebut karena dinilai dapat meningkatkan gairah para kader menyongsong kontestasi politik tahun depan dengan penuh optimisme.

“Kami juga berbesar hati karena banyak elemen masyarakat yang secara terbuka menyatakan, dukungannya kepada PAN. Ada elemen masyarakat dari sektor UMKM, sektor kalangan anak muda, ada sektor teman-teman ojol, dan lain-lain,” ucap Eddy dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (20/9/2023).

Menurut Eddy, dukungan berbagai elemen masyarakat adalah penyemangat bagi PAN untuk berjuang di daerah pemilihan (dapil), khususnya di Jabar dan Jateng yang menjadi salah satu lumbung suara bagi partai berlambang matahari putih itu.

Dukungan masyarakat tidak lepas dari pendekatan gagasan dan narasi yang diusung PAN. Dikatakannya bahwa dukungan publik, strategi mengusung calon legislatif (caleg) berkualitas, dan pendekatan efektif akan membuat PAN mendapatkan hasil terbaik pada Pemilu 2024.

“Kita akan mampu melaksanakan pemilu dengan baik di Jawa Barat dan di Jawa Tengah dan menghasilkan kursi-kursi yang lebih besar lagi di kedua provinsi tersebut,” katanya.

Adapun pendekatan yang digunakan PAN, sambung Eddy, ada  tiga, yakni rekrutmen caleg berdasarkan tokoh; rekrutmen caleg milenial yang mampu menjadi penetrasi basis-basis milenial dan tokoh-tokoh muda; dan memilih mereka yang saat ini incumbent (petahana).

Ribuan relawan Barisan Biru Langit secara serentak di 10 daerah di Jateng mendeklarasikan dukungan kepada PAN, pada 16–17 September 2023. Mereka menilai PAN memberikan bukti nyata dan membawa harapan baru atas kejenuhan politik yang kaku.

Dijelaskan Eddy, Barisan Biru Langit beranggotakan lebih dari 10.000 relawan yang tersebar di 32 kabupaten/kota se-Jateng. Barisan relawan tersebut berkomitmen mengantarkan kemenangan PAN di Jateng dengan sepuluh kursi DPR.

Pada akhir pekan lalu, relawan Barisan Biru Langit se-Jabar juga mendeklarasikan dukungannya. Dukungan diberikan karena PAN dinilai menjadi partai yang memperjuangkan aspirasi anak muda yang kritis.

Selain itu, Barisan Biru Langit juga mendorong Ketua DPW PAN Jabar Desy Ratnasari untuk maju sebagai calon gubernur pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Relawan menilai Dest memenuhi persyaratan sebagai kepala daerah.

Back to top button