Kendari

Arus Balik Masih berlanjut, Lalu Lintas Gerbang Kota Kendari Alami Peningkatan

KENDARI – Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Kendari La Ode Abdul Manas Salihin memprediksi bahwa mulai minggu (8/5/2022) ini masih akan terjadi lonjakan arus balik mudik lebaran 2022.

“Di hari ini kami prediksi ada lonjakan arus balik sampai 40% dari kemarin, malam ini sampai besok malam itu puncak arus mudik,” kata La Ode Abdul Manas Salihin saat di temui awak media di acara gowes hut Kendari pada minggu (8/5/2022).

Pihaknya terus melakukan pemantauan dan memaksimalkan pelayanan arus balik lebaran di tahun 2022 ini.

Baca juga: Cuti Bersama Berakhir, Arus Balik Pemudik Mulai Terlihat di Pelabuhan Bungkutoko

“Penanganan nya sama saat kita menangani arus mudik kita optimalkan seluruh sarana dan prasarana lalu lintas, untuk menunjang kelancaran lalu lintas di dalam Kota Kendari,” ungkapnya.

Selain itu dia juga mengatakan bahwasanya volume lalu lintas di gerbang batas Kota mengalami peningkatan sekitar 60 persen.

“Untuk sementara volume lalu lintas di gerbang batas Kota Kendari mengalami peningkatan 60% volume kendaraan,” tutupnya.

Back to top button