News

Ustaz Abu Bakar Ba’asyir Nyoblos Perdana Usai Keluar Lapas


Ustaz Abu Bakar Ba’asyir (ABB) menyalurkan hak pilihannya di TPS 54 Desa Cemani, Sukoharjo, Jawa Tengah, Rabu (14/2/2024).

Pemilu 2024 ini merupakan kali pertama Ustaz ABB menggunakan hak pilihnya setelah keluar dari Lapas Gunung Sindur, Jawa Barat.

Ustaz ABB nyoblos ditemani putra bungsu, istri, dan menantunya. Mereka berjalan kaki dari rumah menuju TPS yang jaraknya tak jauh dari kediamannya.

Setelah mendapatkan surat suara, Ustaz ABB didahulukan untuk menuju bilik suara. Ustaz ABB tampak menghabiskan waktu sekitar tujuh menit di dalam bilik suara dan didampingi putra bungsunya. Setelah itu Ba’asyir mencelupkan kelingkingnya ke tinta.

“Kalau ngawur memilihnya nanti dimarahi oleh Allah, harus hati-hati,” ucap Ustaz ABB dikutip dari InilahJateng usai menggunakan hak pilihnya di TPS 54, Rabu (14/2/2024).

Menurut ABB, pemimpin yang adil termasuk orang baik dalam agama Islam. Dia pun mengingatkan agar masyarakat memilih paslon yang dianggap mengerti Islam.”Karena negara manusia itu baru akan baik kalau dipimpin orang yang mengerti Islam. Kalau tidak, ngawur ngalor ngidul. Islam itu undang-undang yang dibuat oleh Yang Maha Kuasa. Baik mana undang-undang manusia dan Yang Maha kuasa?” ujarnya.

Ustaz ABB yang baru bebas dari lapas pada 8 Januari 2021 itu mengatakan baru pertama kali ini menggunakan hak pilihnya.”Baru ini, belum pernah mencoblos, yang lalu saya masih di penjara. Baru kali ini, karena kalau dalam LP kan ndak bisa milih,” ungkapnya.

Ustaz ABB pun berharap dengan pertama kali mencoblos, paslon dukungannya bisa menang.”Kalau ngawur memimpin negara tujuannya untuk ngisi perut, kalau ini ngatur negara tujuannya untuk nanti di hadapan Allah dapat pahala. Nah ini harapan kita begitu maka kita memilih pemimpin yang mengerti Islam,” tandasnya.

TPS 54 terletak di RT 6 RW 17 Dukuh Waringinrejo, Desa Cemani, Sukoharjo itu, memenangkan pasangan capres nomor urut 01, Anies-Cak Imin (AMIN).

Ketua KPPS TPS 54, Danendra mengatakan perhitungan suara capres-cawapres sudah selesai dan diketahui AMIN menang telak.

“Jumlahnya yang (paslon) 01 itu 221 (suara), yang 02 jumlahnya 9, 03 jumlahnya 2,” ungkap Danendra.

“Sekarang lebih ramai, karena sebelumnya ndak ada Ustaz Abu. Sekarang sudah ada Ustaz Abu, lebih antusias mungkin,” tandasnya.

Back to top button