Ototekno

Veronika Asisten Virtual Telkomsel Jadi Lebih ‘Hidup’ dengan Bantuan AI ChatGPT

Telkomsel melakukan inovasi terbaru pada asisten virtual mereka, Veronika, dengan bekerja sama dengan teknologi OpenAI, ChatGPT, menjadikan Veronika lebih interaktif dan humanis.

“Kami berinovasi untuk membuat Veronika lebih hidup, pintar, dan menarik. Sebelumnya dia adalah asisten virtual 2D, kini kami berharap Veronika dapat menjadi ‘influencer’ digital,” kata Direktur Sales Telkomsel, Adiwinahyu B Sigit, dalam konferensi pers yang diselenggarakan di Ancol, Jakarta, Jumat (21/7/2023).

Dengan dukungan dari ChatGPT, Veronika akan terus dikembangkan untuk menjadi lebih cerdas. Hal ini bertujuan untuk memudahkan pelanggan dalam mengakses berbagai produk dan layanan Telkomsel.

“Melalui kerja sama ini dengan ChatGPT, kami berupaya terus meningkatkan kepandaian Veronika. Dengan begitu, Veronika akan dapat menjawab pertanyaan pelanggan dengan cara yang lebih humanis dan menawarkan informasi yang relevan untuk memudahkan pelanggan,” jelas Adiwinahyu.

Sementara itu, Vice President Home Broadband and FMC Consumer Marketing Telkomsel, Dedi Suherman, menambahkan bahwa evolusi Veronika adalah bagian dari upaya Telkomsel dalam merespons perkembangan teknologi AI. Dia juga memuji kemampuan luar biasa dari ChatGPT.

“ChatGPT adalah teknologi yang sangat luar biasa dan saat ini khusus digunakan oleh Telkomsel dan Indihome. Dengan demikian, pertanyaan dari pengguna dapat dijawab dengan lebih efektif,” jelas Dedi.

Pengguna Telkomsel diharapkan dapat memanfaatkan Veronika untuk mendapatkan informasi lebih mudah terkait produk dan layanan Telkomsel, serta merespon keluhan dengan lebih cepat.

“Dengan ChatGPT, pengguna dapat berinteraksi dengan Veronika menggunakan bahasa sehari-hari, bahkan slang, membuat pengalaman pengguna menjadi lebih nyaman,” tambah Dedi.

Veronika dapat diakses dan ditemui oleh pengguna Telkomsel melalui berbagai kanal yang telah disediakan, termasuk aplikasi MyTelkomsel dan Instagram di akun Hai.veronika.

Back to top button