News

Tjahjo Kumolo akan Dikebumikan di Blok Z TMP Kalibata

Jenazah Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo bakal dikebumikan di Blok Z Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jumat (1/7/2022) sore.

“Pemakamannya di Blok Z sebelah barat. Nanti wartawan boleh masuk setelah penggalian selesai,” kata salah petugas penjaga di pos TMP Kalibata bernama Arif.

Liang lahad sebagai tempat peristirahatan terakhir dari Tjahjo Kumolo disiapkan petugas pemakaman sejak pukul 13.00 WIB.

Pantauan Inilah.com di TMP Kalibata hingga pukul 16.00 WIB, aparat keamanan gabungan terdiri polisi dan TNI mulai berdatangan ke lokasi.

Terlihat pula beberapa politikus PDIP. Tjahjo semasa hidupnya adalah kader PDIP dan pernah menjadi sekretaris jenderal partai ini.

Jenazah Tjahjo Kumolo akan dimakamkan sore ini setelah dishalatkan di Masjid Quba kantor Kemenpan RB, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Seperti diketahui, Tjahjo Kumolo meninggal dunia dalam usia 64 tahun di RS Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat siang, sekitar pukul 11.10 WIB. Ia mengembuskan nafas terakhir setelah menjalani perawatan intensif sekitar dua pekan akibat infeksi yang menyebar di paru-parunya.

Back to top button