News

Tak Hanya soal Sandiaga, Rapimnas PPP Bahas Konsolidasi Bacaleg Pascaputusan MK

Gelaran Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang mulai berlangsung Jumat hari ini (16/6/2023) membahas sejumlah hal strategis terkait persiapan menuju Pemilu 2024. Selain menyangkut tugas untuk Sandiaga Uno, salah satu agenda krusial yang dibahas yaitu gerak bakal calon anggota legislatif (bacaleg) setelah Mahkamah Konstitusi (MK) memutuskan menolak gugatan uji materi ketentuan sistem pemilu proporsional terbuka.

“Kita lakukan konsolidasi, membahas dan mulai pemenuhan para caleg di masing-masing slot dapil (daerah pemilihan),” kata Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono di Hotel Sultan, Jakarta Selatan.

Dia menjelaskan, putusan MK yang menolak gugatan uji materi terhadap ketentuan sistem pemilu proporsional terbuka membuat bacaleg PPP lega. Sebab, para bacaleg partai berlambang Ka’bah ini sempat dilanda ketidakpastian sebelum MK mengeluarkan putusan.

“Karena sempat berpikir ini terbuka tertutup atau bagaimana,” ujarnya.

Tak hanya itu, Mardiono memastikan, kelengkapan dokumen para bacaleg juga akan dibahas. “Kemudian juga untuk pemenuhan kepada semua dokumen (Bacaleg), kami juga akan mempersiapkan manakala ada kemudian, karena ini ada jeda waktu panjang. Kemungkinan saja ada yang memundurkan diri dan sebagainya,” terangnya.

“Kita bangun pembahasan-pembahasan itu dalam rangka PPP mempersiapkan pemilu semaksimal mungkin,” kata Mardiono menambahkan.

Sebelumnya, Ketua DPP PPP Achmad Baidowi atau akrab disapa Awiek menyebutkan, Rapimnas PPP kali ini akan digelar di Jakarta selama dua hari dan diikuti DPP PPP bersama 38 DPW PPP se-Indonesia.

“Rapimnas PPP akan digelar pada 16-17 Juni 2023 di Hotel Sultan Jakarta. Pembukaan dilakukan pada tanggal 16 Juni pukul 15.30 WIB. Penutupan pada 17 Juni pukul 10.00 WIB dilanjutkan dengan konferensi pers,” kata Awiek dalam keterangannya.

Pada rapimnas kali ini, Awiek menyebut, PPP memberikan Sandiaga Salahuddin Uno sebuah tugas setelah Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) itu menjadi kader partai berlambang Ka’bah.

“Termasuk juga beliau akan menyampaikan materi dalam salah satu sesi,” ucap Awiek.

Back to top button