News

Kompolnas: Kapolri Jamin Proses Pengusutan Kematian Brigadir J Profesional

Menanggapi isu pencopotan Kapolri, Komisioner Kompolnas Poengky Indarti menyatakan, bahwa Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menjamin pengusutan kematian Brigadir J berjalan secara transparan.

“Itu berlebihan. Kapolri sudah menjamin bahwa kasus ini diporses secara profesional, transparan, dan akuntabel dengan dukungan scientific crime investigation,” kata Poengky kepada inilah.com, Kamis, (21/7/2022).

Hingga hari ke-13 kematian Brigadir J sejak Jumat (8/7/2022), polisi belum menetapkan tersangka dalam insiden tersebut.

Poengky pun mengakui metode scientific crime investigation membutuhkan waktu, namun akan mendapatkan hasil yang valid.

“Mohon masyarakat sabar menunggu hasil penyelidikan Tim Khusus ya. Kompolnas akan memastikan penyelidikan dilakukan dengan profesional, transparan, dan akuntabel dengan dukungan scientific crime investigation,” sambung Poengky.

Terkait penonaktifan Kapolres Jakarta Selatan dan Karo Paminal, Poengky menilai hal tersebut dilakukan agar tidak ada konflik kepentingan dan untuk kepentingan pemeriksaan internal.

“Ada pejabat yang di-non aktifkan agar pemeriksaan berjalan cepat, profesional dan tanpa ada konflik kepentingan. Ada juga pejabat yang dinonaktifkan untuk kepentingan pemeriksaan internal,” pungkas Poengky.

Back to top button