Arena

Bulu Tangkis Indonesia Gagal Lagi, Bikin Was-was Tradisi Emas Olimpiade


Bulu Tangkis Indonesia tanpa wakil di partai final BWF World Tour Finals 2023, Minggu (17/12/20233).

Dua wakil yang lolos ke semifinal, gagal untuk sekadar memenuhi target minim federasi, lolos ke final.

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto serta Jonatan Christie, gagal mengalahkan lawan-lawannya untuk menembus partai puncak.

Hasil ini menambah panjang puasa gelar bulu tangkis Indonesia di kancah dunia, sekaligus alarm bahaya jelang Olimpiade Paris 2024. Jika kondisi ini terus berlanjut, tradisi emas Olimpiade terancam putus.

“World Tour Finals adalah ujian akhir tahun ini, kita belum berhasil karena hanya dua sektor yang mencapai semifinal, ditargetkan final ternyata belum mampu belum tercapai,” kata Kabid Binpres PBSI Rionny Mainaky dalam kutipan cepatnya dari PBSI, Minggu (17/12/2023).

Jojo kalah dari Shi Yuqi dengan skor 16-21 dan 15-21, sedangkan Fajar/Rian harus mengakui keunggulan tuan rumah Liang Wei Keng/Wang Chang dengan skor 20-22, 221-12 dan 16-21.

Rionny juga berjanji akan melakukan evaluasi serius tidak hanya terhadap atletnya.”Saya harap semua tetap semangat, dengan hasil ini saya bisa memicu dan menjadi rapor untuk mengevaluasi dengan sangat serius bagi atlet dan para pelatih,” ujar saudara kandung dari Rexy dan Richard Mainaky ini.

Eks pelatih kepala Timnas Jepang ini juga berjanji akan lebih bekerja lebih keras dalam mempersiapkan kejuaraan tahun depan. Terlebih, tahun depan juga punya target tinggi di Olimpiade Paris 2024.

“Ini perlu kerjasama tim dari bebagai pihak untuk mendukung target yaitu meraih medali di Olimpiade 2024 di Paris,” janji Rionny.

Back to top button