Arena

Wapres Ma’ruf: Timnas U-23 Harus Menang Lawan Irak untuk Lolos ke Olimpiade


Wakil Presiden Republik Indonesia, Ma’ruf Amin, meminta Tim Nasional (Timnas) U-23 Indonesia untuk memfokuskan perhatian mereka pada pertandingan mendatang melawan Irak dalam perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024. Kemenangan dalam laga ini akan mengamankan tiket ke Olimpiade Paris 2024, sebuah prestasi yang belum tercapai sejak 68 tahun lalu.

Dalam keterangan pers di Jakarta, Wapres mengimbau skuad Garuda Muda untuk segera melupakan kekalahan mereka dari Uzbekistan dan menggali semangat untuk menghadapi Irak. 

“Jadi kita lupakan saja kekalahan dari Uzbekistan. Kita kembali [fokus], supaya semangat tumbuh dan harus menang melawan Irak, supaya nanti bisa ikut di Olimpiade, walaupun sebagai juara 3,” ujar Ma’ruf Amin.

Menurut Wapres, Timnas Indonesia telah menunjukkan permainan yang layak dihargai di semifinal, meskipun hasilnya kurang menguntungkan. Beliau juga menyampaikan optimisme bahwa Timnas Indonesia memiliki kemampuan untuk mengalahkan Irak, mengingat kedua tim memiliki kekuatan yang seimbang berdasarkan perbandingan hasil pertandingan sebelumnya.

“Jika berhasil merebut juara 3, Timnas Indonesia akan kembali menorehkan sejarah karena berpartisipasi dalam ajang Olimpiade, setelah penampilan terakhir pada Olimpiade 1956,” tambah Wapres.

Selain itu, Wapres meminta agar skuad mewaspadai kelemahan lawan dan mengantisipasi setiap peluang yang muncul, meskipun kehilangan sang kapten, Rizky Ridho, yang terkena kartu merah. Namun, beliau yakin para pemain cadangan memiliki kualitas yang mampu menggantikan posisi pemain utama tanpa mengurangi kekuatan tim.

Timnas Indonesia U-23 dijadwalkan akan bertanding melawan Timnas Irak pada Kamis, 2 Mei 2024, pukul 22:30 WIB di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, dalam pertandingan yang akan menentukan salah satu wakil Asia di Olimpiade Paris 2024.

Back to top button