News

PDIP Tak Masalahkan Rencana Pertemuan Mega-Prabowo, Tapi Tunggu Keputusan MK


Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (Sekjen PDIP), Hasto Kristiyanto mengatakan pihaknya tidak mempermasalahkan adanya rencana pertemuan antara Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dengan Presiden terpilih Prabowo Subianto. Namun, PDIP akan menunggu hasil putusan MK keluar untuk merealisasikan pertemuan tersebut.

“Tentu untuk Bu Mega dan Pak Prabowo enggak ada persoalan untuk bertemu tapi tentu saja momentum yang tepat setelah seluruh tahapan MK dan proses hukum dilakukan PDIP,” kata Hasto kepada wartawan di kawasan Jakarta Pusat, Selasa (2/4/2024).

Ketika ditanya apakah ini merupakan sinnyal PDIP tidak menjadi oposisi. Hasto menegaskan keputusan tersebut akan dipertimbangkan secara mendalam.

“Sikap PDIP bisa terlihat dari rekam jejaknya, mau berada di dalam atau luar pemerintahan karena itu keputusan strategis akan dipertimbangkan dengan melibat berbagai variabel politik ekonomi sosial budaya dan suasana kebatinan rakyat,” ujar Hasto.

Sebagai informasi, pertemuan antara presiden terpilih Prabowo Subianto dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri besar kemungkinan akan terlaksana. Hal ini dikarenakan hubungan keduanya yang senantiasa mesra.

Demikian disampaikan Waketum Partai Gerindra Habiburokhman, di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (26/3/2024).

“Saya pikir hubungan beliau berdua sangat baik ya. Nah bukan tidak mungkin tidak terjadi pertemuan Pak Prabowo dengan ibu Mega,” ujar Habiburokhman.

Back to top button