News

Ogah Tanggapi Isu 3 Periode Jokowi, Adik Prabowo: Lagu Lama

Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo tak ambil pusing soal isu tiga periode Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang kembali digoreng PDIP di tengah deklarasi pasangan Bacapres-Bacawapres, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Menurutnya itu isu yang sudah usang.

“Saya kira udahlah, kita itu apa itu, itu kan berita lagu lama, berita lama, dan saya kira udahlah tidak usah kita tanggapi lah,” kata adik kandung bacapres Prabowo Subianto itu dalam acara deklarasi Relawan Prabowo Subianto Mania 08, di Lapangan Bola Banjaran Pucung (BPC), Cilangkap, Kecamatan Tapos, Kota Depok, Jawa Barat, Minggu (29/10/2023).

Sementara itu, Ketua Relawan Prabowo Mania 08 Immanuel Ebenezer meyakini gunjingan tersebut tak berdampak kepada elektabilitas pasangan calon presiden dari Koalisi Indonesia Maju (KIM). 

Dia mengatakan, pihaknya fokus memenangkan Prabowo-Gibran satu putaran. “Udah tidak relevan. Hari ini kan udah definitif, kita fokus menang,” ujar Imanuel.

Awalnya bola panas isu Jokowi tiga periode kembali digoreng oleh Wakil Ketua Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Pilpres (TKRPP) PDI Perjuangan (PDIP), Adian Napitupulu. Ia mengatakan bahwa pengkhianatan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan keluarganya, terhadap partai disebabkan karena hal yang sederhana.

“PDIP tidak mengabulkan permintaan Jokowi untuk memperpanjang masa jabatannya, sebagai presiden menjadi tiga periode dan menambah masa jabatan,” tegas Adian dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Rabu (25/10/2023).

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto pun menambahkan bara api terhadap kabar tersebut. Ia menyebut isu tiga periode merupakan permintaan “Pak Lurah” atau Presiden Jokowi.

“Jadi saya sendiri mengalami itu. Jadi ketika saya sedang nyekar di Makam Bung Karno, Blitar, tiba-tiba muncul berita salah satu menteri yang mengatakan berdasarkan big datanya, itu ada cukup banyak yang mendorong perpanjangan jabatan atau tiga periode,” kata Hasto usai menghadiri deklarasi Yenny Wahid mendukung Ganjar-Mahfud di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Jumat (27/10/2023).

Sedangkan Ketua DPP PDIP Puan Maharani memastikan Jokowi dan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri tidak pernah membahas soal isu masa jabatan presiden tiga periode dalam berbagai pertemuan.

“Enggak, enggak pernah setahu saya enggak pernah beliau meminta untuk perpanjangan tiga periode,” kata Puan saat ditemui awak media di Gedung High End, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (25/10/2023).

Back to top button