News

MK Bacakan Putusan Batas Usia Capres Cawapres Hari Ini, Nasib Gibran Ditentukan

Mahkamah Konstitusi (MK) akan menggelar sidang putusan gugatan batas usia Capres Cawapres pada Undang-undang Pemilu, hari ini, Senin (16/10/2023).

“Pukul 10.00 WIB. Pengucapan putusan,” demikian tertulis dalam laman resmi MK yang dipantau Inilah.com, Senin (16/10/2023).

Dalam putusan tersebut, perkara yang akan diputus adalah 29/PPU-XXI/2023 dengan pemohon Dedek Prayudi. Kemudian, perkara Nomor 51/PUU-XXI/2023 dengan pemohon Yohanna Murtika dan Ahmad Ridha Sabana, Nomor Perkara 55/PUU-XXI/2023 dengan pemohon Erman Safar dan Pandu Kesuma Dewangsa.

Selanjutnya, Nomor Perkara 90/PUU-XXI/2023 dengan pemohon Almas Tsaqibbirru Re A, Nomor Perkara 91/PUU-XXI/2023 dengan pemohon Arkaan Wahyu Re A, Nomor Perkara 92/PUU-XXI/2023 dengan pemohon Melisa Mylitiachristi Tarandung
Tak hanya itu perkara lainnya Nomor Perkara 105/PUU-XXI/2023 dengan pemohon Soefianto Soetono dan Imam Hermanda.

Putusan MK ini digadang-gadang akan menjadi penentu langkah Wali Kota Solo yang juga putera Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka sebagai bakal calon wakil presiden (bacawapres).

Gibran digadang-gadang akan mendampingi Prabowo Subianto yang telah dideklarasikan sebagai bakal calon presiden dari Koalisi Indonesia Maju (KIM).

Prabowo dalam beberapa kali kesempatan, pun seakan membenarkan akan meminang Gibran. Hal ini salah satunya tercermin dari pernyataan Prabowo yang mengaku akan mengumumkan sosok pendampingnya setelah putusan MK.

“Ya, kita tunggu keputusan MK,” kata Prabowo saat ditemui di kediamannya, Jakarta Selatan, Rabu (11/10/2023).

Sementara itu, Direktur Eksekutif Charta Politika Indonesia, Yunarto Wijaya beberapa hari lalu, memberikan kabar soal bocoran putusan MK.

Memang tidak secara gamblang, namun dari cuitannya di akun media sosial X (Twitter) @yunartowijaya, ia memberikan kode bahwa MK berpeluang besar mengabulkan  gugatan tersebut.

“Mahkamah Keluarga sudah memutuskan ponakan om diperbolehkan terus melaju,” tulisnya, dikutip Selasa (10/10/2023).
 

Back to top button