News

Meski Anies Batal Datang, Majelis Syarif Hidayatullah Tetap Konsisten Dukung AMIN


Majelis Syarif Hidayatullah (MSH) tetap mendukung calon presiden (capres) Anies Baswedan dalam Pemilu Presiden (Pilpres) 2024, meskipun yang bersangkutan batal menghadiri Pengajian Akbar dan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang diikuti ratusan jamaah se-Jabodetabek.

Sekretaris Umum MSH Teguh Arif mengatakan bahwa panitia tidak berkecil hati ketika Anies tidak hadir mengaku tetap berkomitmen untuk mendukung serta mendoakan agar menjadi pemimpin Indonesia.

“Saat ini kami mendukung Anies sesuai dengan Ijtima Ulama dan sangat berharap dia bisa membawa perubahan bagi Republik Indonesia,” kata Teguh di sela kegiatan tersebut.

Ke depannya menurut dia, majelis taklim dan dzikir yang diselenggarakan MSH akan terus membantu menyuarakan gagasan perubahan yang digaungkan pasangan calon Anies-Muhaimin (AMIN) kepada seluruh jamaah, sehingga bisa memenangkan pilpres tahun depan.

“Sesuai dengan Ijtima Ulama, kami patuh dan taat dengan perintah dari ulama dan guru-guru kami untuk mendukung Anies dan semua jamaah sudah sadar sendiri untuk aktif menggerakkan massa,” ujarnya.

Anies dijadwalkan menghadiri acara pengajian dan peringatan maulid pada pukul 07.00 WIB yang diselenggarakan Majelis Syarif Hidayatullah di Jalan Kebon Mangga 3, Cipulir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Namun hingga pukul 09.00 WIB, mantan gubernur DKI Jakarta itu belum tampak berada di lokasi.

Berdasarkan informasi dari Kedeputian Media dan Komunikasi Tim Nasional (Timnas) Pemenangan AMIN, mantan rektor Universitas Paramadina itu batal menghadiri kegiatan dengan alasan yang belum diketahui hingga berita ini dibuat.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menetapkan tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden sebagai peserta Pilpres 2024, yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dengan nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD nomor urut 3.

 

Back to top button