News

Maju Pilkada Depok, Partai Pengusung Kaesang Dipertanyakan Komitmen Sampai November 2024

Pengamat politik Universitas Padjadjaran (Unpad) Firman Manan menyoroti komitmen partai politik pengusung Kaesang Pangarep usai putra Presiden Joko Widodo itu mengumumkan siap maju sebagai bakal calon Wali Kota Depok. Firman mempertanyakan apakah parpol pengusung tersebut tetap akan menjaga komitmennya sampai Pilkada 2024.

Firman menyebut fenomena dukungan partai seperti PSI, Gerindra, sampai PDIP terhadap Kaesang untuk maju di Depok 1 tak terlepas dari sosok Jokowi. Menurutnya, hal ini sama dengan menantu Presiden Jokowi, yakni Bobby Nasution yang jadi Wali Kota Medan dan putra Jokowi Gibran Rakabuming Raka yang merupakan Wali Kota Solo, di mana partai-partai melihat terdapat faktor elektabilitas terhadap keluarga Jokowi.

“Kalau mereka bukan bagian dari jaring kekerabatan Presiden, mereka tidak akan seperti itu. Kuncinya ada di presiden. Dukungan-dukungan itu menurut saya juga harus dilihat bahwa Pak Jokowi sampai hari ini memegang peranan kunci bahkan bisa memberi efek elektoral di pileg dan pilpres,” ujar Firman kepada Inilah.com di Jakarta, Minggu (11/6/2023).

Dari pandangan itulah mengapa Firman mempertanyakan komitmen dari partai-partai yang mengusung Kaesang untuk maju Pilkada Depok 2024. Pasalnya, pilkada memiliki jarak berbulan-bulan pasca Pileg dan Pilpres 2024.

“Bulan November 2024 sudah terpilih presiden baru, apakah Jokowi popularitas masih tinggi di mata publik? Kalau tidak misalnya, apa partai-partai masih nanti akan mendorong Kaesang?,” tutur Firman.

Lebih lanjut dosen FISIP Unpad itu menilai bahwa untuk saat ini apa yang dilakukan partai-partai pengusung Kaesang di Pilkada Depok 2024 merupakan upaya agar masih bisa diasosiasikan dengan Presiden Jokowi sehingga mendongkrak popularitas mereka.

Sebagaimana diketahui, munculnya nama Kaesang Pangarep di bursa cawalkot Depok diawali dengan inisiatif PSI yang kemudian direspons positif oleh Partai Gerindra yang mengklaim siap mendukung bila dibutuhkan, hingga PDIP yang menyatakan akan memberikan kaderisasi kepada putra Presiden RI itu. Adapun Kaesang sendiri mengunggah video dirinya yang menyatakan siap jadi “Depok Pertama”.

Back to top button