Ototekno

Berniat Membeli iPhone, Begini Tips Memilih iPhone yang Bagus

Membeli barang mahal seperti halnya iPhone, memang butuh ketelitian ekstra agar tidak dirugikan di kemudian hari. Tidak hanya bagus, namun juga harus memastikan keamanannya.

Berbagai produk yang diluncurkan oleh perusahaan teknologi raksasa memang selalu menarik perhatian banyak orang di seluruh dunia. Salah satunya adalah produk iPhone yang sampai saat ini masih terus bertambah peminatnya.

Kesan elit, mahal dan premium memang berhasil ditampilkan oleh iPhone sehingga bisa meningkatkan status sosial seseorang. Agar Anda benar – benar mendapatkan produk iPhone terbaik dan aman, berikut terdapat beberapa tips dikutip dari dari ceklist.id dan beberapa sumber lainnya yang bisa dijadikan referensi sebelum memutuskan untuk membeli HP iPhone

Tips Memilih iPhone yang Bagus dan Aman Paling Lengkap

1.Pastikan Anda Membelinya di Toko Resmi

Sebelum memutuskan untuk membeli iPhone disarankan untuk memastikan terlebih dahulu toko yang hendak kamu datangi merupakan reseller resmi dari produk – produk keluaran Apple (authorized reseller).

Langkah awal ini harus Anda lakukan agar tidak tertipu dengan barang palsu. Dengan memilih reseller resmi, jaminan iPhone yang dijual pun asli dan bergaransi resmi dari Apple. Namun jika terpaksa di daerah Anda memang tidak ada reseller resmi, Anda bisa memilih reseller non resmi yang khusus menyediakan produk original Apple saja. Jangan lupa tanyakan perihal garansi iPhone. Setidaknya minimal adalah garansi 1 tahun.

2.Lakukan Pengecekan Pada Box Secara Menyeluruh

Pastikan produk iPhone Terbaik yang Anda pilih tidak terdapat kerusakan pada bagian boxnya. Lakukan pemeriksaan dengan teliti setiap sudut. Jika ada hal mencurigakan dan kurang paham, silahkan minta penjelasan lebih lanjut terlebih dahulu kepada penjual untuk memastikan.

Biasanya, langkah ini jarang dilakukan oleh pembeli karena sudah tidak sabar ingin segera menggunakan iPhone tersebut. Apalagi bagi mereka yang pertama kali memiliki iPhone, tanpa berpikir panjang pasti langsung membukanya begitu saja. Ingat, langkah ini sangat penting ya, untuk menentukan nasib iPhone Anda kedepannya.

Bagi Anda yang memutuskan untuk datang ke lokasi, ada baiknya untuk unboxing di tokonya saja. Untuk mencegah hal – hal yang tidak diinginkan. Jangan lupa minta ditemani dan dipandu oleh penjual agar lebih aman.

3.Lakukan Pengecekan Unit iPhone Secara Menyeluruh

Langkah ketiga, lakukan pengecekan pada unit iPhone secara menyeluruh. Mulai dari body dari iPhone, aksesoris hingga bonusnya jika memang ada. Aksesoris yang ada saat pembelian iPhone seperti adaptor charger, earpods, kabel USB, sticker Apple, sim injektor, buku panduan hingga kartu garansi dari toko maupun reseller tempat Anda membeli.

4.Cek Kode IMEI yang Tertera Pada iPhone

Kode IMEI menentukan apakah produk iPhone yang Anda beli terdaftar resmi atau tidak. Pastikan IMEI yang ada di iPhone sama dengan IMEI yang tercantum pada boxnya.

Untuk mengetahui kode IMEI pada iPhone, silahkan hidupkan iPhone terlebih dahulu. Kemudian cari fitur Settings, lanjut General dan temukan About. Pada bagian About, Anda bisa mendapatkan informasi terkait dengan kapasitas penyimpanan hingga kode IMEI lengkap dari iPhone tersebut.

Untuk memastikannya lebih lanjut, Anda juga bisa mengunjungi situs resmi yang sudah disediakan oleh perusahaan Apple yakni di https://selfsolve.apple.com/. Jika iPhone tersebut memang sebelumnya belum pernah sama sekali dibuka boxnya dan masih baru, saat Anda memasukkan nomor IMEI ke situs tersebut secara otomatis akan muncul keterangan “Please Activate Your iPhone”.

Jika informasi antara box dan perangkat iPhone sudah cocok, artinya Anda bisa langsung membeli.

5.Kunjungi iTunes untuk Pengecekan Lebih Lanjut

Mengecek iPhone yang hendak Anda beli dengan iTunes sangat direkomendasikan lho. Tujuannya adalah untuk mengetahui apakah IMEI dan serial number yang terdapat pada iPhone tersebut bisa terdeteksi oleh iTunes atau tidak.

Jika berhasil terdeteksi, Anda bisa melakukan pengecekan kembali terkait nomor IMEI. Ini bisa jadi alternatif double check untuk benar – benar memastikan iPhone yang Anda beli legal dan kondisinya bagus.

Namun jika Anda sampai mendapati tidak ada kesesuaian, sebaiknya tanyakan langsung dan minta penjelasan lebih lanjut. Anda juga wajib minta ganti unit baru, untuk mencegah resiko buruk. Sebagai penjual yang bertanggung jawab, mereka pasti akan bersedia menggantinya.

Tanpa Anda minta pun, sudah menjadi keharusan bagi mereka untuk mengganti unit yang baru. Apabila sampai tidak mau mengganti dan malah bersikeras memaksa untuk membeli, Anda wajib waspada ya. Sudah bisa dipastikan mereka berniat buruk dan sudah tahu sejak awal kalau produk iPhone tersebut memang bukan produk resmi.

6.Pahami Kode Negara yang Ada Pada Box iPhone

Berkaitan dengan garansi iPhone yang hendak Anda beli, pihak Apple memang tidak menyediakan garansi untuk ruang lingkup internasional. Hingga saat ini, Apple hanya menyediakan garansi untuk ruang lingkup regional saja.

Jadi, setiap unit iPhone yang dibeli di berbagai daerah di Indonesia, hanya bisa diklaim garansinya berdasarkan negara yang mengeluarkan unit iPhone bersangkutan saja ya. Misalnya saja iPhone tersebut dikeluarkan di Indonesia, maka garansi iPhone tersebut hanya bisa diklaim di Indonesia saja. Anda tidak bisa mengklaim garansi di negara lain di luar jangkauan wilayah penerbitan produk.

Informasi asal unit iPhone yang hendak Anda beli, bisa didapatkan dengan melihat informasi yang tercantum di bagian box belakang. Silahkan untuk fokus pada bagian kiri bawah saja. Salah satu contoh informasi asal unit seperti ini MY/A.

Arti dari kode tersebut adalah unit iPhone dikeluarkan dari negara Malaysia. Jadi untuk masalah klaim garansi, Anda hanya bisa melakukannya di Malaysia saja. Untuk itu, penting memperhatikan kode negara pada box iPhone, agar saat sewaktu – waktu terjadi masalah, Anda tak merasa kesulitan dalam melakukan klaim garansi.

7.Pilih iPhone Berdasarkan Warna Kesukaan

Memilih iPhone dengan warna kesukaan bisa menciptakan kebahagiaan tersendiri lho. Pemilihan warna juga bisa menggambarkan kepribadian seseorang. Jadi sebisa mungkin memilih warna iPhone sesuai dengan selera dan warna kesukaan ya.

Jika memang warnanya sulit didapatkan, tidak ada salahnya sedikit lebih bersabar dan memilih untuk pre order. Mengingat harga iPhone merupakan produk premium dan tidak seperti smartphone pada umumnya. Dalam hal ini, cara memilih iPhone yang bagus bisa berdasarkan dengan warna kesukaan Anda.

8.Manfaatkan True Tone untuk Mengetahui Keaslian Layar

True tone bisa Anda manfaatkan untuk mengetahui apakah layar iPhone yang hendak dibeli asli atau tidak. Fitur yang disediakan oleh iPhone ini ternyata juga bisa dimanfaatkan untuk mengubah white balance secara otomatis pada bagian layarnya sehingga bisa sesuai dengan kondisi lingkungan sekelilingnya dan membantu menghemat konsumsi daya pada baterainya.

Untuk proses pengecekannya sendiri sangat mudah kok, Anda bisa langsung memilih fitur Setting. Kemudian pilihlah bagian display and brightness dan lanjut pengaturan true tone. Setelah berhasil menemukan true tone, Anda bisa bernafas lega karena sudah bisa dipastikan layar iPhone tersebut asli dari pabrik. Namun jika sebaliknya Anda tak menemukan true tone pada pengaturan, kemungkinan besar layar iPhone sudah pernah diganti atau memang bukan bawaan dari pabrik.

Nah itulah tips memilih iPhone yang bagus yang bisa Anda terapkan. Dengan memahami bagian demi bagian, diharapkan Anda bisa menemukan iPhone idaman terbaik dan terhindar dari penipuan.

Back to top button