Market

JPMorgan Berencana PHK 63 Karyawan di AS

JPMorgan Chase kabarnya tengah menyusun rencana untuk melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) pada 63 karyawan di Jersey City, New Jersey, AS.

Rencananya, PHK tersebut akan mulai berlaku pada September mendatang. Perusahaan mengatakan PHK dilakukan sebagai bagian dari tinjauan rutin.

“Ini berdampak pada sejumlah kecil karyawan lokal dan kami bekerja keras untuk mempekerjakan mereka kembali. Strategi kami tidak berubah dan kami menjalankan perusahaan untuk berinvestasi melalui siklus. Kami sedang membangun untuk jangka panjang dan akan terus berinvestasi dalam perekrutan, pelatihan dan teknologi,” kata JPMorgan seperti dilansir Reuters, Rabu (12/7/2023).

Di sisi lain, bank terbesar di AS itu mengeklaim memiliki 560 lowongan kerja di New Jersey. Perusahaan pun akan berusaha kembali merekrut karyawan terdampak PHK pada posisi tersebut.

PHK di JPMorgan ini bukan yang pertama. Pada Mei lalu, perusahaan merumahkan 500 karyawan di berbagai departemen. Selain itu, JPMorgan juga melakukan PHK pada hampir 1.000 karyawan First Republic, bank yang baru saja mereka akuisisi.

Bank yang berbasis di New York ini juga memangkas hampir 40 pekerjaan perbankan investasi pada bulan lalu setelah merosotnya aktivitas pembuatan kesepakatan.

Meski melakukan PHK, jumlah karyawan JPMorgan malah meningkat. Total tenaga kerja di JPMorgan mencapai 296.877 pada kuartal pertama tahun ini, atau naik 8 persen dari tahun sebelumnya.

Back to top button