Arena

Bos Bhayangkara FC Rahasiakan Harga Radja Nainggolan

Kedatangan Radja Nainggolan ke klub Liga 1 Bhayangkara FC membuat banyak pihak bertanya-tanya terkait nilai kontrak sang pemain hingga biaya yang harus dikeluarkan The Guardians untuk merekrutnya.

Chief Operating Officer (COO), Bhayangkara FC, Sumardji saat disinggung mengenai tersebut mengaku tak bisa membocorkannya kepada media.

“Enggak lah, enggak ngomong soal nilai kontrak,” kata Sumardji singkat kepada Inilah.com, dikutip Jumat (1/12/2023).

“Kalau berkaitan namanya nilai kontrak dari Radja sendiri, tentu tidak perlu saya sampaikan di media, karena itu adalah bagian dari dapur kami gitu,” sambungnya.

Sumardji menambahkan, kedua pihak sudah menyepakati nilai kontrak. Sekalipun apa yang menjadi tanggung jawab dari kedua pihak juga sudah disepakati secara bersama.

“Artinya kami sudah sepakat dan kami sudah sama-sama menerima. Artinya kewajiban klub kepada Radja dan kewajiban Radja kepada kami dan saya kira tidak perlu saya sampaikan ke media,” tegas dia.

Jika diselisik berdasarkan situs Transfermarkt, nilai pasar Radja Nainggolan berada di angka 500 ribu Euro atau setara Rp8,69 Miliar.

Nilai mantan pemain yang pernah berseragam AS Roma dan Inter Milan itu bisa dibilang seimbang dengan harga pasar Gilbert Alvarez (Arema FC), Dimitrov Kolosov (Dewa United) hingga Sonny Stevens (Dewa United).

Back to top button