Market

Inilah Daftar Maskapai Teraman di Dunia Tahun 2023, Indonesia Masuk Urutan Berapa?

Rabu, 04 Jan 2023 – 13:43 WIB

Inilah Daftar Maskapai Teraman di Dunia Tahun 2023, Indonesia Masuk Urutan Berapa?

Qantas menjadi maskapai paling aman di dunia pada 2023 – (Foto: Istockphoto)

Keamanan dan kenyamanan dalam perjalanan menjadi pertimbangan utama bagi penumpang khususnya untuk transportasi udara seperti pesawat. Setiap tahunnya situs soal dunia penerbangan seperti AirlineRatings.com merilis sejumlah maskapai penerbangan besar dan terpopuler di dunia.

Pandemi COVID-19 dalam dua tahun terakhir ini cukup menjadi pukulan berat bagi dunia penerbangan dunia. Namun pelonggaran kebijakan soal COVID-19 di sejumlah negara membuat sektor penerbangan ikut merasakan dampak positifnya.

“Pandemi COVID telah memberikan tekanan yang sangat besar pada maskapai penerbangan di seluruh dunia, ada penundaan yang lama dan pembatalan penerbangan yang menguji para penumpang yang paling setia,” kata pemimpin redaksi AirlineRatings.com, Geoffrey Thomas seperti dikutip Forbes, Selasa (3/1/2023).

Dia mengatakan bangkitnya dunia penerbangan ini membuat pihaknya kembali melakukan survei atau peninjauan terhadap maskapai penerbangan. Setidaknya AirlineRatings.com memantau keamanan dan produk dalam penerbangan 385 maskapai paling populer di dunia.

Adapun indikator yang menjadi acuan penilaian ini mencakup usia armada, insiden serius, kematian, audit dari badan pengatur dan industri penerbangan, hingga inisiatif keselamatan yang diambil setiap maskapai.

“Dua puluh maskapai teraman di dunia dalam daftar kami semuanya menonjol di industri ini dan berada di garis depan keselamatan, inovasi, dan peluncuran pesawat baru. Faktanya, margin keselamatan antara dua puluh maskapai teratas ini sangat kecil, mereka semua adalah maskapai yang luar biasa,” lanjutnya.

Lebih lanjut, Thomas mengatakan untuk indikator kecelakaan, pihaknya hanya menilai insiden serius yang dialami maskapai. Sebab pada kenyataannya setiap maskapai mengalami insiden setiap hari dan kebanyakan merupakan kesalahan produsen pesawat.

Qantas Jadi Maskapai Teraman di Dunia

Dari 20 maskapai teraman di dunia tahun 2023 ini berisi maskapai-maskapai ternama di dunia. Namun posisi pertama ditempati oleh Qantas yang menggeser posisi Air New Zealand yang sempat memimpin pada tahun 2022. Dalam dunia aviasi, Qantas memang sudah banyak menyabet sejumlah prestasi di tingkat internasional.

Qantas sebelumnya juga pernah menyabet predikat maskapai teraman di dunia pada 2014 hingga 2017. Pada 2018, maskapai yang sudah berusia 100 tahun ini juga masuk dalam jajaran maskapai paling aman di dunia versi AirlineRatings.com.

Di tahun selanjutnya, yakni 2019 hingga 2021, Qantas kembali menyabet predikat maskapai teraman di dunia. “Tidak ada kejutan besar tahun ini dengan maskapai besar yang terus mencurahkan sumber daya untuk pelatihan pilot dan pesawat mereka. Bebannya jauh lebih besar dari biasanya, membawa pesawat kembali dari penyimpanan dan melalukan pelatihan tambahan untuk membuat pilot kembali bekerja setelah COVID,” ungkap Thomas.

Berikut adalah daftar 20 maskapai teraman di dunia tahun 2023 versi AirlineRatings.com:

1. Qantas (Australia)

2. Air New Zealand (Selandia Baru)

3. Etihad Airways (Uni Emirat Arab)

4. Qatar Airways (Qatar)

5. Singapore Airlines (Singapura)

6. TAP Air Portugal (Portugal)

7. Emirates (Uni Emirat Arab)

8. Alaska Airlines (Amerika Serikat)

9. EVA Air (Taiwan)

10. Virgin Australia/Atlantic (Australia)

11. Cathay Pacific Airways (Hong Kong)

12. Hawaiian Airlines (Amerika Serikat)

13. SAS (Swedia)

14. United Airlines (Amerika Serikat)

15. Lufthansa/Swiss Group (Jerman)

16. Finnair (Finlandia)

17. British Airways (Inggris)

18. KLM (Belanda)

19. American Airlines (Amerika Serikat)

20. Delta Air Lines (Amerika Serikat)

Back to top button