Arena

Indonesia Sisakan 2 Wakil di Perempat Final


Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, bersama Gregoria Mariskan Tunjung, jadi wakil Indonesia yang tersisa di Malaysia Open Super 1000.

Fajar/Rian lolos ke perempat final usai menaklukkan wakil Taiwan Lee Fang Chih/Lee Fang Jen 21-13 21-12 dalam tempo 37 menit.

Hasil ini merupakan balas dendam sempurna Fajar/Rian atas Chih/Jen usai dua kali kalah di pertemuan sebelumnya, perempat final Spain Masters 2023 dan babak 16 besar Hong Kong Open 2023.

Selanjutnya, Fajar/Rian yang jadi unggulan kelima turnamen, akan menantang unggulan pertama dari China, Liang Wei Keng/Wang Chang.

Meski melawan ranking satu dunia, Fajar/Rian punya head to head sama yakni 2-2, pertemuan terakhir dua pasangan ini terjadi di BWF World Tour Final 2023 dimana Fajar/Rian kalah rubber game.

Wakil Indonesia lainnya di perempat final adalah Gregoria Mariska Tunjung yang sukses menundukkan wakil tuan rumah Goh Jin Wei.

Di delapan besar, Gregoria sudah ditunggu pemain ranking 2 dunia, Chen Yu Fei. Meski secara head to head Gregoria kalah (3-7), namun pertemuan terakhir keduanya mampu dimenangkan Gregoria di Japan Master 2023. Kala itu, tunggal putri andalan Indonesia itu menang straight game 21-12, 21-12 atas Chen.

Back to top button