Market

Ikuti Jalan Santai Bappebti, Mendag Zulhas: Tetap Bersatu Tingkatkan Kinerja Perdagangan dan Ekonomi Indonesia

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengikuti sekaligus melepas peserta jalan santai bersama pemangku kepentingan bidang perdagangan berjangka komoditi dengan tema ‘Kolaborasi Bersama Negeri Menuju Indonesia Maju’ yang berlangsung di Jakarta, Minggu (30/7/2023).

Mendag Zulhas melepas para peserta di Kantor Kementerian Perdagangan (Kemendag), Jalan MI Ridwan Rais, Gambir, Jakarta Pusat, pada Minggu pagi. Pelepasan jalan sehat dilakukan oleh Mendag dengan mengibaskan bendera kotak-kotak putih hitam. Selanjutnya, Mendag Zulhas mengambil posisi paling depan dan memimpin kegiatan jalan sehat tersebut.

Turut mendampingi, Sekjen Kemendag Suhanto beserta Staf Khusus Mendag Al Hilal Hamdi dan Hadi Daryanto serta Kepala Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) Didid Noordiatmoko.

Bersama ratusan peserta, Mendag Zulhas melakukan jalan santai melalui rute Kemendag – Jalan Medan Merdeka Selatan – Patung Kuda – Bundaran HI.

Sesampainya di Bundaran HI, Mendag Zulhas melanjutkan olahraga berlari hingga ke rumah dinas, Jalan Widya Chandra IV, Senayan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Sementara, rombongan peserta melanjutkan jalan santai dengan kembali lagi ke kantor Kemendag melalui rute yang sama.

Jalan Santai

Mendag Zulhas berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kesehatan, sinergi, dan kolaborasi untuk memperkuat kinerja ekonomi Indonesia, khususnya di bidang perdagangan berjangka komoditi.

“Nah, hari ini Bappebti melaksanakan jalan sehat ya, kita membudayakan gaya hidup sehat. Gaya hidup sehat itu salah satunya selain makan sehat, istirahat cukup, juga olahraga. Nah, olahraga tidak bisa diwakili. Doa saya untuk saudara-saudara agar sehat semuanya,” kata Mendag Zulhas.

Ia juga mengapresiasi nilai transaksi SRG mencapai Rp299,26 miliar dan PLK Rp43,02 miliar periode Januari sampai dengan saat ini. Sedangkan nilai transaksi PBK mencapai Rp11.956 triliun (National Value) pada periode Januari-Juni 2023.

“Untuk itu, Kementerian Perdagangan ingin terus menguatkan kerja sama dan kolaborasi dengan semua pihak. Jalan santai hari ini adalah momentum kita untuk tetap bersatu dalam meningkatkan kinerja perdagangan dan ekonomi Indonesia,” imbuh menteri yang juga Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) itu.

Sementara itu, Kepala Bappebti Didid Noordiatmoko menyampaikan, kegiatan jalan sehat ini merupakan wujud semangat kebersamaan Kemendag dengan seluruh pelaku usaha di bidang Perdagangan Berjangka Komoditi.

“Melalui kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesehatan, sinergi dan kolaborasi untuk memperkuat kinerja ekonomi Indonesia khususnya di bidang Perdagangan Berjangka Komoditi,” katanya.

Kegiatan jalan sehat yang digelar Bappebti ini diikuti oleh sekitar 500 peserta. Terdiri dari pejabat dan pegawai Kemendag serta pelaku usaha dan pemangku kepentingan bidang Perdagangan Berjangka Komoditi (PBK), Sistem Resi Gudang (SRG), dan Pasar Lelang Komoditas (PLK).

Selain itu, turut mengikuti pelaku usaha di industri perdagangan aset kripto yang tergabung dalam Asosiasi Pedagang Aset Kripto Indonesia (ASPAKRINDO), Bursa Berjangka Jakarta (JFX), Bursa Komoditi dan Derivatif
Indonesia (ICDX) serta Bursa Komoditi Nusantara (CFX). Hadir juga lembaga-lembaga terkait dengan industri ini yaitu Kliring Berjangka Indonesia, Indonesia Clearing House, dan Tennet Depository Indonesia.

Back to top button