News

Gibran: Dinamika Politik Makin Panas dan Keras

Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka meminta aparatur sipil negara (ASN) tidak terpengaruh dengan dinamika politik yang terjadi saat ini yang semakin panas dan keras.

“Saat ini dinamika politik makin panas, makin keras, ada yang sudah deklarasi, ada yang pindah partai,” ujar Gibran pada acara Pengarahan Wali Kota Surakarta Pascacuti Bersama Idul Fitri 1444 H di Pendapi Gede Surakarta, Rabu (26/4/2023).

Selain itu, lanjut Gibran, ada yang setiap hari melakukan konsolidasi. Terkait hal itu, ia menegaskan agar para ASN tidak terpengaruh.

“Tetap fokus pada pekerjaan masing-masing, fokus melayani warga. Saya tegaskan sekali lagi, tidak perlu terpengaruh dengan dinamika yang ada,” katanya.

Gibran juga meminta tenaga kerja dengan perjanjian kontrak (TKPK) agar tetap disiplin dalam menjalankan tugas.

“TKPK jangan menghilang di jam kerja, fokus melayani warga, kepala OPD jangan ada yang pekewuh (tidak enak hati), takut pada TKPK,” katanya.

Ia pun meminta agar para pegawai fokus melayani masyarakat. Selain itu, diharapkan para ASN juga fokus untuk menyelesaikan permasalahan Kota Surakarta.

“Fokus pada masalah kita sendiri. Pertumbuhan ekonomi, angka kemiskinan, pengangguran terbuka, PDRB, gini ratio, itu nanti kami jadikan acuan,” katanya.

Lebih lanjut Gibran juga meminta camat dan lurah untuk turun ke lapangan mengecek angka di lapangan untuk memastikan kondisi yang sebenarnya di masyarakat.

“Tetap double check di lapangan, pastikan kebutuhan masyarakat Kota Solo terpenuhi semua,” ujar dia.

Sebagaimana diketahui, 2023 ini memasuki tahun politik untuk menyongsong ajang Pemilu 2024. Dua calon presiden sudah dideklarasikan, yaitu Anies Baswedan yang diusung Partai NasDem, Demokrat, dan PKS, kemudian capres lainnya, yakni Ganjar Pranowo diusung PDIP. Sedangkan PPP hari ini dijadwalkan mengumumkan capres usungannya.

Back to top button