Gallery

Foto : Long Weekend, Beberapa Titik Jalan di Jakarta Lancar


Libur panjang dan cuti bersama yang dimulai Kamis (8/2/2024) berdampak pada lancarnya arus jalan di Jakarta. Khususnya di beberapa titik di ruas jalan daerah Jakarta Selatan yang biasanya tampak kemacetan. Utamanya seperti jalan TB Simatupang, jalan RS Fatmawati hingga Arteri Pondok Indah.

Menurut data PT Jasamarga Transjawa Tol, sebanyak 47.112 kendaraan meninggalkan Jakarta sejak Rabu lalu. Itu artinya H-1 libur panjang Isra Miraj dan Imlek, 80,98 persen kendaaran meninggalkan Ibukota.

post-cover
Jalan Tol Depok Antasari (Desari) arah Jakarta yang biasanya setiap pagi sudah padat merayap, nampak lengang.
post-cover
Ruas jalan TB Simatupang jelang perempatan RS Fatmawati yang pada hari biasa selalu tersendat, nampak lancar.
post-cover
Daerah Cipete, Jalan RS Fatmawati arah Blok M juga nampak lancar. Biasanya kemacetan di jalan ini terjadi hingga 2-3 Kilometer jelang Panglima Polim.
post-cover
Ruas jalan Arteri Pondok Indah menuju Kebayoran Lama juga nampak lancar. Jalan ini saat hari biasa tak terhindarkan oleh kemacetan, terutama pagi dan sore hari.

 

 

 

 

 

Back to top button