News

Dalam Setahun, Harta Ketua MK Calon Ipar Jokowi Melonjak Lima Kali Lipat

Kekayaan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman, calon adik ipar Presiden Joko Widodo (Jokowi), meningkat lima kali lipat.

Hal itu terlihat dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LKHPN) yang diajukan Anwar kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Anwar pada 11 Februari 2020 membukukan hartanya sebesar Rp5 miliar untuk periodik 2019.

Pada tahun depannya, tepatnya 15 Maret 2021, kekayaan mantan asisten hakim agung di Mahkamah Agung (MA) itu mencapai Rp26,4 miliar untuk periodik 2020.

Penambahan aset Anwar terlihat membengkak dari kas dan setara kas. Dari dua item tersebut, Anwar tercatat memiliki kas dan setara kas sebesar Rp 20,6 miliar.

Seperti diketahui, Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman akan menikah dengan adik Presiden Jokowi, Idayati.

Jokowi memiliki tiga adik perempuan, salah satunya Idayati, yang sudah menjanda sejak suami pertamanya, Hari Mulyono, meninggal dunia pada 2018.

Anwar telah melamar adik Jokowi pada Sabtu (12/3/2022) pekan lalu. Lamaran langsung diterima oleh Jokowi selaku perwakilan keluarga.

Informasi yang beredar, rencananya pelaksanaan resepsi pernikahan rencananya berlangsung pada 26 Mei 2022 di Solo. Kemudian lanjut acara pada 28 Mei 2022 di Sumbawa, daerah asal Anwar Usman.

Ivan Setyadhi

Dreamer, Chelsea Garis Biru, Nakama, Family Man, Bismillah Untuk Semuanya, Alhamdulillah Atas Segalanya
Back to top button