News

Batal ke NTB Mahfud Kampanye Virtual, Sampaikan Program untuk Kaum Dhuafa


Calon wakil presiden Mahfud MD menegaskan pasangan calon nomor 3, Ganjar-Mahfud, akan meneruskan program yang baik untuk Indonesia, satu di antaranya fokus untuk kaum dhuafa atau masyarakat miskin.

Hal ini ia sampaikan virtual, lantaran kurang sehat untuk terbang jalani kegiatan kampanye hari ke-28 di Nusa Tenggara Barat (NTB), Senin (25/12/2023).

“Ada 21 program unggulan, di antaranya memikirkan kaum dhuafa. Ini (program) supaya tidak lalai dalam menyampaikan ajaran agama,” kata Mahfud MD melalui virtual dari Jakarta yang disaksikan di Mataram.

Mahfud mengatakan di dalam Alquran disebutkan siapa yang berdusta dalam agama,  merekalah yang beragama namun tidak peduli anak yatim dan kesusahan orang miskin. “Orang itu iman, jubahnya sebesar apa pun kalau tidak peduli, itu pendusta,” ujarnya.

Pria berdarah Madura ini melanjutkan, pasangan Ganjar – Mahfud mendiskusikan kaum dhuafa di antaranya mencetuskan satu keluarga satu sarjana atau satu desa satu puskesmas. Ini berdasar pengamatan saat keliling dari Sabang sampai Merauke.

Berdasar data statistik, kata Mahfud, orang miskin di Indonesia dan yang memiliki pendapatan di bawah rata-rata jumlahnya mencapai 9,3 persen atau lebih dari 20 juta, itu berdasar pendapatan Indonesia. “Bila mengacu pada data Word Bank (orang dengan pendapatan rendah) maka jumlahnya 80 juta orang,” ujarnya.

Sekadar informasi, acara ini merupakan kegiatan Deklarasi
Mahfud Guru Bangsa (MGB), masyarakat NTB. Hadir dalam deklarasi ini Wakil Ketua Koordinator Tim Pemenangan Nasional (TPN) TGB HM Zainul Majdi dan tokoh Nahdlatul Ulama KH As’ad Said Ali.

Back to top button