News

Gelisah Pencapresan Anies, LBP Inisasi Pertemuan dengan SP di London

Analis sosial politik Universitas Negeri Jakarta (UNJ) Ubedilah Badrun meyakini bahwa Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan (LBP) merupakan insiator pertemuan dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh (SP) di London, Inggris, beberapa waktu lalu.

Menurut Ubed pertemuan keduanya terjadi karena ada kegelisahan yang dirasakan LBP terkait dinamika politik yang terjadi belakangan ini, berkenaan dengan pencapresan Anies Baswedan.

“Saya yakin dengan seyakin-yakinnya ini adalah LBP. Karena LBP orang yang memang sangat aktif untuk memanggil orang-orang,” tegas Ubed dalam YouTube Refly Harun, dikutip Senin (16/1/2023).

“Kalau kemudian kita lihat dari sisi politik karena NasDem sudah mendeklarasikan Anies Baswedan, kemungkinan besar mereka memperdebatkan soal itu. Misalnya, Luhut adalah orang atau bagian penting dari narasi yang diproduksi oleh kekuasaan saat itu untuk memperpanjang tiga periode,” terangnya.

Ia yakin dalam pertemuan tersebut, LBP akan mempertanyakan keputusan SP dalam mengusung Anies sebagai calon presiden (capres) Partai NasDem.

Lebih jauh dia menuturkan, LBP seakan mencoba bernegosiasi dengan SP untuk bisa saja tidak jadi mencalonkan Anies sebagai capresnya. Ubed bahkan menyinggung bahwa bisa saja dalam pertemuan ini, LBP justru melontarkan sebuah ancaman untuk menakut-nakuti SP, jika tetap mencapreskan Anies.

“Saya kira LBP kan polanya begitu kalau dialog dengan orang tertentu, seperti dialog dengan beberapa aktivis yang saya dengar, itu memang ada pola-pola semacam itu. Ada semacam peringatan dan seterusnya,” terangnya.

Meski begitu tidak menutup kemungkinan juga, dalam pertemuan ini akan jadi ajang memberikan penawaran kepada SP, dengan maksud ingin mengisi posisi calon wakil presiden (cawapres) mendampingi Anies. Untuk opsi ini meski ada kemungkinan, Ubed menilai persentasenya kecil.

“Bisa saja LBP mengklaim ingin menyatukan republik ini maka capresnya Anies, wapresnya saya, itu kan mungkin saja dalam politik. Jadi ada semangat itu, ada klaim untuk menyatukan,” jelasnya.

Back to top button