Hangout

Yuk Coba! 12 Destinasi Wisata di Sekitar Jabodetabek Tawarkan Udara Segar

Padatnya kegiatan sehari-hari, kemacetan jalan, dan segala hiruk pikuk perkotaan mungkin membuat Anda menjadi kurang produktif. Bahkan, bukan tidak mungkin membuat Anda burnout. Oleh karena itu, Anda perlu meluangkan waktu sejenak untuk melepaskan penat dan menenangkan pikiran. Menurut Healthline, liburan ke tempat-tempat sejuk dapat memberikan banyak manfaat kesehatan, mulai dari meningkatkan sistem kekebalan tubuh, membuat kualitas tidur lebih baik, bahkan meringankan depresi.

Tinggal di area perkotaan, seperti di Jakarta, Bogor, Tanggerang, Bekasi (Jabodetabek), bukan berarti Anda harus mempersiapkan banyak waktu agar bisa berlibur ke tempat-tempat yang asri. Sebab nyatanya, destinasi wisata di Jabodetabek juga banyak yang menyuguhkan pemandangan dan udara yang segar.

Mau tahu apa saja? Yuk! simak 12 rekomendasi tempat wisata di Jabodetabek berikut ini:

1. Taman Safari Bogor

taman safari
Foto: istimewa

Nama Taman Safari pastinya sudah tidak asing lagi di telinga Anda. Di sini Anda dapat melihat beraneka ragam satwa mulai dari satwa asli Indonesia hingga satwa asli negeri Tirai Bambu. Destinasi wisata di sekitar Jabodetabek ini sangat cocok untuk Anda yang ingin mengajak anak-anak berwisata sekaligus melepaskan penat.

Berlokasi di daerah Puncak, Bogor, Taman safari memiliki berbagai penawaran wisata, seperti Safari Trek & Outbound di mana Anda akan diajak berjalan menyusuri trek sekaligus mempelajari aneka tanaman obat dan diakhiri dengan permainan outbound yang seru. Bila Anda ingin mencoba pengalaman yang berbeda, Anda juga dapat memilih Safari Malam yang mana akan membawa Anda menjelajahi kehidupan malam satwa liar dengan kereta wisata.

Harga Tiket Masuk (HTM) perjalanan domestik untuk yang berumur lebih dari 6 tahun adalah Rp.260.000 dan anak kurang dari 5 tahun Rp.230.000. Sedangkan bagi wisatawan Internasional harga tiket masuk diatas umur 6 tahun Rp.400.000 dan anak dibawah 5 tahun Rp.350.000.

2. Kepulauan Seribu

Pulau Seribu - inilah.com
Foto: wisatapulauseribu

Hanya dengan naik kapal dari pelabuhan Ancol atau Muara Angke, Anda dapat berkunjung ke pulau-pulau memesona yang ada di Kepulauan Seribu, seperti salah satu pulau yang paling terkenal adalah Pulau Pari. Di sini, Anda dapat menikmati keindahan terumbu karang, aneka ikan, hingga ekosistem bawah laut lain dengan snorkeling. Bahkan, di Pulau Pari, Anda juga dapat melihat penangkaran penyu sisik.

Selain pulau Pari, pulau yang tak kalah menarik adalah pulau H yang menawarkan keindahan pantai seperti di Maldives. Di pulau ini anda dapat melihat penangkaran hiu hamper dengan total 150 ekor hiu.

3. Scientia Square Park

Destinasi Wisata di Jabodetabek
Foto: istimewa

Berada di tengah kawasan Gading Serpong, Tangerang, Scientia Square Park menawarkan konsep alam dengan nuansa yang modern. Anda dapat melepaskan penat dengan bermain bersama hewan-hewan yang ada di sini, mulai dari kelinci, ikan, kuda, alpaca, hingga mini donkey. Tak hanya itu, Anda juga bisa mengajak si kecil lebih mengenal alam dengan bertani.

Buat yang suka memacu adrenalin, Anda pun bisa mencoba wahana wall climbing yang tentunya dilengkapi dengan pengaman dan pelindung yang memadai.

Untuk tiket sekali masuk, Scientia Square Park membandrolnya dengan harga Rp 95.000.

4. Curug Leuwi Hejo

curug leuwi hejo, destinasi wisata jabodetabek
Foto: istimewa

Keindahan Curug Leuwi Hejo membuatnya sering disebut sebagai Green Canyon ala Bogor. Terletak di Kampung Cileungsi, Bogor, Curug Leuwi Hejo menjadi lokasi wisata yang banyak dikunjungi karena suasananya yang sejuk nan asri.

Adanya tebing batu di sekitar air terjunnya, membuat Curug Leuwi Hejo tampak megah. Terlebih, area Curug Leuwi Hejo juga dikelilingi oleh beberapa curug lain yang tak kalah menawan, seperti Curug Leuwi Lieuk, Curug Leuwi Ciung, Curug Leuwi Cepet, dan Curug Baliung.

Jika Anda ingin berkunjung ke destinasi wisata di sekitar Jabodetabek ini, Anda hanya perlu merogoh kantong sekitar Rp.15.000 untuk biaya masuknya.

5. Kebun Raya Bogor

Kebun Raya Bogor, destinasi wisata jabodetabek - inilah.com
Foto: Instagram @kebunraya_id

Wisata segar nan hijau juga dapat Anda nikmati ketika berkunjung ke Kebun Raya Bogor. Anda dapat melakukan sesi foto di spot-spot Instagramable, seperti taman, pemakaman kuno Belanda, museum Zoologi, monumen Reinwardt, dan jembatan gantung.

Di dalam Kebun Raya Bogor juga terdapat sebuah danau yang eksotis ditumbuhi tanaman teratai sehingga membuatnya terlihat sangat elok. Anda dapat menyegarkan pikiran dari penatnya suasana perkotaan dengan berkunjung ke sini.

Harga tiket masuk Kebun Raya Bogor pada hari Senin-Jumat untuk wisatawan domestik dan internasional Rp.16.500. Sedangkan pada weekend dan libur nasional untuk wisatawan domesik dan internasional adalah Rp. 26.500.

6. Cimory Riverside

cimory riverside puncak bogor
(ist)

Ingin kulineran sambil jalan-jalan? Anda bisa mampir ke Cimory Riverside. Anda dapat menikmati suasana makan ditemani sejuk alam pegunungan. Di sini juga banyak wahana menarik, mulai dari Monster Aquarium, Museum Lulu, dan Cimory Forest Walk. Anda pun dapat mengajak anak-anak melihat peternakan sapi. Cimory Riverside berlokasi di Jalan Raya Puncak Gadog, Bogor.

Harga tiket masuk untuk Cimory Forest Walk adalah Rp 20.000, Monster Aquarium Rp 20.000, sedangkan Museum Lulu Rp 30.000. Cimory Riverside buka pada pukul 08.00 sampai 22.00 WIB.

7. Little Venice Kota Bunga

little venice kota bunga
(ist)

Anda tidak perlu jauh-jauh berlibur ke Kota Venesia untuk merasakan nuansa romatis. Hanya dengan berkunjung ke Little Venice Kota Bunga di Puncak, Anda dapat menikmati liburan ala Italia. Di sini Anda dapat menaiki gondola atau perahu kecil sambil menyusuri kanal-kanal kecil yang diapit bangunan layaknya bangunan-bangunan di Venesia. Selain itu, Anda juga dapat berfoto di spot-spot Instagramable, seperti di replika ikon bangunan dari beberapa negara.

Untuk harga tiket masuk Little Venice Kota Bunga, berikut lengkapnya:

  • Weekday: Rp 20.000 untuk anak-anak, Rp 25.000 untuk dewasa.
  • Weekend: Rp 30.000 untuk anak-anak, Rp 40.000 untuk dewasa.

8. Taman Wisata Alam Mangrove Angke, Kapuk

Taman Wisata Alam Mangrove Angke, Kapuk - inilah.com
Foto: Jakartamangrove

Destinasi wisata yang jauh dari hiruk pikuk kebisingan kota dan bertema alam ini berlokasi di Kapuk, Jakarta Utara. Letaknya yang masih di sekitaran Jakarta, dengan waktu tempuh hanya sekitar 30-45 menit perjalanan dari pusat kota, menjadikan Mangrove Angke Kapuk tujuan yang pas untuk wisata singkat, namun tetap bermanfaat dan menyenangkan.

Kawasan konservasi ini menawarkan berbagai fasilitas wisata, seperti wisata air speed boat, perahu dayung, sepeda air, dan perahu kano. Tak hanya itu, pengunjung juga dapat merasakan sensasi menanam pohon mangrove, serta memberi nama sesuai keinginan.

Untuk biaya masuk, pengelola Mangrove Angke Kapuk hanya mematok harga sebesar Rp 15.000 untuk anak-anak dan Rp 30.000 di hari biasa. Sementara di akhir pekan, harga tiket masuknya adalah Rp 20.000 untuk anak-anak dan Rp 35.000 untuk dewasa.

9. Rainbow Garden

Rainbow Garden - inilah.com
Foto: Instagram @rainbowgarden.harapanindah

Rainbow Garden menjadi pilihan yang tepat untuk menghabiskan waktu liburan Bersama keluarga. Rainbow Garden menyediakan berbagai fasilitas wisata yang menyenangkan, mulai dari spot foto instagramable, wisata kuliner, sampai tempat bermain anak, seperti bom-bom car. Tempat wisata ini berlokasi di Kavling Cental Niaga VI, Jl. Harapan Indah Boulevard, Tarumajaya, Bekasi. Rainbow Garden buka setiap hari pada pukul 11.00-22.00 WIB dengan harga tiket masuk hanya Rp 5000.

10. D’Kandang Amazing Farm

Dkandang Amazing Farm - inilah.com
Foto: Instagram @dkandang

D’Kandang Amazing Farm berlokasi di Pasir Putih, Sawangan, Kota Depok. Tempat wisata yang dapat mengedukasi ini bisa jadi pilihan yang tepat bagi Anda untuk mengajak anak-anak berlibur.

Anak-anak dapat berinteraksi langsung dengan hewan ternak, seperti sapi, kambing, hingga kuda. Mereka juga dapat melakukan kegiatan bercocok tanam, mengetahui cara memerah susu, cara membuat pupuk, dan cara memetik sayur dengan benar.

Di hari biasa, biaya masuknya hanya Rp 20.000/orang. Sementara di akhir pekan, harga tiket masuknya adalah Rp 25.000.

11. Gunung Pancar

Gunung Pancar, destinasi wisata di jabodetabek - inilah.com
Foto: gunungpancar

Gunung Pancar berlokasi di Desa Karang Tengah, Kec Babakan Madang, Kab. Bogor. Destinasi wisata di sekitar Jabodetabek ini memiliki berbagai fasilitas, mulai dari camping ground, hiking, berkuda, outbound, hingga pemandian air panas. Di sini juga terdapat banyak curug atau air terjun yang menarik, salah satunya Curug Putri Kencana.

Harga tiket masuk Gunung Pancar Rp.5000.

12. Paralayang Bukit Gantole Puncak

Paralayang Gantole Puncak, destinasi wisata jabodetabek - inilah.com
Foto: Tripadvisor

Jika anda menyukai olahraga ekstrem, paralayang di Bukit Gantole adalah pilihan yang tepat untuk memacu adrenalin. Tempai wisata ini berlokasi di Jalan Raya Pucak km. 87, Bukit Paralayang, Puncak.

Harga tiket masuk ke tepat wisata dekat Jabodetabek ini hanyalah Rp. 13.000. Namun, jika anda ingin coba untuk naik paragliding maka Anda harus mengeluarkan kocek sebesar Rp. 350.000.

Back to top button