Arena

Turkmenistan Puji Indonesia, Singgung Laga Lawan Argentina

Pelatih Timnas Turkmenistan Mergen Orazov memuji Timnas Indonesia jelang bentrok kedua tim pada pertandingan FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (8/9/2023) besok.

Menurut Orazov, Timnas Indonesia yang ditukangi Shin Tae-yong perlahan menunjukkan kekuatannya.

“Tim indonesia sangat kuat, sangat bagus, saat melawan Argentina, dan pertandingan cukup bagus. mereka memiliki pelatih yang bagus,” ungkap Orazov. Timnas Indonesia saat menjamu Argentina. Meski kalah 0-2, Merah Putih menurut sang pelatih tampil sangat solid.

Meski begitu, Orazov tak mau pesimis. Baginya, kemenangan jadi target Turkmenistan pada partai uji coba resmi FIFA besok.

Pelatih 35 tahun juga tak mau terbebani dengan rekor kurang apik yang dicatatkan Tim Asia Tengah ketika bersua Indonesia.

“Kami berharap bisa menang melawan Indonesia, kami pikir melakukan persiapan dengan baik, dan berharap bisa mengalahkan mereka,” ungkapnya.

Dari empat pertemuan terakhir, Turkmenistan hanya mampu memetik satu kemenangan dan satu seri. Selebihnya, pasukan Merah Putih berhasil menjungkalkan tim yang duduk di peringkat 138 FIFA.

“Kami sudah lama tak bermain melawan Indonesia, kami sudah tahu titik terkuat Indonesia dan berusaha untuk mengimbanginya dan mencoba improvisasi untuk mengimbangi permainan Indonesia,” sahut pemain Timnas Turkmenistan, Ruslan Mingazov. 

Back to top button