Arena

Tak Andalkan Counter Attack, Shin Tae-yong Bakal Kurung Pertahanan Vietnam?


Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menjanjikan penampilan berbeda saat meladeni kekuatan Vietnam di laga kedua Grup D Piala Asia 2023, Jumat (19/1/2024) besok.

Shin mengaku tak akan menggunakan skema serangan balik alias counter attack seperti yang dia lakukan saat tumbang 1-3 atas Irak.

“Saya punya gaya sepak bola sendiri, saya hanya mencoba bagaimana gaya sepak bola saya bisa dimainkan dengan baik oleh pemain saya. Saya terus meminta kepada pemain saya untuk melakukannya,” ungkap Shin jelang laga, Kamis (18/1/2024).

“Kami tidak akan akan menampilkan gaya sepak bola kick and rush, atau gaya counter attack pada laga besok,” sambungnya.

Pelatih berpaspor Korea Selatan mengaku timnya punya perkembangan yang signifikan dari segi permainan dan kekompakan tim. Ia berharap, energi positif itu dapat menghadirkan kemenangan pada duel hidup mati di esok hari.

“Saya bisa lihat kami terus improve, dan pemain mencoba semua instruksi saya,” terangnya.

Shin tak bisa menampik duel kedua tim Jumat besok akan berlangsung sengit. Apalagi, catatan keduanya di laga perdana Piala Asia juga tidak begitu bagus.

Indonesia kalah dari Irak. Sementara, Vietnam kalah dari Jepang. Alhasil, Merah Putih harus puas berada di posisi juru kunci klasemen sementara Grup D, sedangkan Vietnam berada satu posisi di atas mereka karena unggul agresivitas gol.

Indonesia maupun Vietnam sama-sama membutuhkan kemenangan guna menjaga peluang lolos ke babak 16 besar.

“Kami sudah sering bertemu dengan Vietnam. Tidak hanya di Piala Asia tetapi juga bertemu di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Indonesia dan Vietnam sama-sama kalah di laga perdana. Untuk itu, besok tidak ada pilihan lain selain menang,” kata Shin Tae-yong.

Back to top button