News

Keluarga Duga Pasutri Karawang Sengaja ‘Dihilangkan’, Sebut Pihak Istri Tutupi


Misteri hilangnya pasangan suami-istri (pasutri) di Kabupaten Karawang masih belum menemui titik terang. Belakangan, keluarga Arifin Aliwara (27), suami dari Erni Nurlaela (27) mengabarkan kalau keduanya sengaja disembunyikan.

Hal ini diakui oleh Sofyan (37) kakak kandung dari Arifin, setelah dilakukan penyelidikan terhadap rumah dari keluarga Erni, yang diduga sebagai tempat pelarian dari sang pasutri.

Tak sendirian, Iyan sapaan akrab Sofyan mengaku mendatangi rumah keluarga Erni bersama pihak kepolisian dari Polsek Cilamaya yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Cilamaya Kompol A. Abdul Kodir pada Rabu (8/5/2024) lalu.

“Pas kami sampai di sana, dibilang oleh keluarga sana itu enggak ada di sini. Tapi Mereka seolah-olah lihat dari raut muka nya. Kemudian mereka mengatakan ‘udah jangan hubungin si Erni, si Erni ada tapi jauh’. Seolah-olah dari sana tuh seperti menyembunyikan mereka kan,” kata Iyan kepada Inilah.com, Kamis (9/5/2024).

Dugaan Iyan akan adanya tindakan untuk menutup-nutupi keberadaan Arifin-Erni kian menguat, ketika keluarga Erni disebutnya tidak koperatif saat dimintai keterangan oleh kepolisian.

“Bahkan pihak kepolisian minta seperti itu juga tidak dilayani, dan istilahnya tidak ditanggapi lah,” ujar Iyan.

Lebih jauh, Iyan menganggap pihak Erni juga seolah berlagak seperti tidak terjadi apa-apa. Padahal Iyan sudah sangat mengkhawatirkan kondisi sang adik kandung.

“Mereka seperti menyepelekan masalah ini. Ini kan masalahnya udah jadi konsumsi publik. Bukan masalah ranah pribadi antara keluarga kami dan keluarga dia. Keluarga kami disini bilang hilang. Keluarga disana bilang ada,” kata dia.

Sebelumnya, Kasi Humas Polres Karawang Ipda Kusmayadi, meluruskan bahwa pasutri tersebut sejatinya tidak hilang. Namun, keduanya memilih kabur dan tinggal di rumah keluarga sang istri.

“Sudah diketemukan, tidak hilang infonya. Hanya ada masalah di rumah orang tua lakinya, jadi tidur di luar di rumah orang tua istri,” kata Kasi Humas Polres Karawang Ipda Kusmayadi, kepada Inilah.com, Kamis (9/5/2024)

Meski begitu, polisi bahkan keluarga Arifin, belum bisa menemui langsung pasangan yang sempat bikin heboh media sosial karena berita kehilangannya.

“Kalau pihak kepolisian sih memang belum ketemu sama orangnya. Ke rumah orang tua suaminya ataupun ke rumah orang tua istrinya tidak ada yang jelas,” ungkapnya.

“Namun, mereka yang mengatasnamakan pihak keluarga mengakui bahwa sudah ada dan sudah ketemu,” sambungnya.
 

Back to top button