News

Soal Lonjakan Suara PSI, PKS Desak Bentuk Pansus


Wakil Ketua MPR, Hidayat Nur Wahid merespons lonjakan suara Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang menimbulkan kecurigaan. HNW meminta dibentuk Panitia Khusus (Pansus) untuk mengusut kecurangan Pemilu 2024.

“Saya kira bukan hanya suara PSI saja, keseluruhan terkait dengan beragam hal yang sekarang ini menimbulkan gonjang-ganjing terkait kecurangan pemilu,” kata HNW saat ditemui di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan pada Senin (4/3/2024).

Anggota Majelis Syura Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini mengatakan lonjakan suara PSI yang terjadi secara mendadak sudah menjadi rahasia umum. Dia menilai semua pihak tahu akan hal tersebut, karena sejak awal suara partai yang diketuai putra bungsu Presiden Jokowi itu statis.

“Enggak ada lonjakan kok tiba-tiba dua hari terakhir terjadi lonjakan. Sekali lagi bukan karena PSI nya, tapi karena kecurangan pemilunya. Terjadi dengan apa, pada siapa, eksekutif maupun legislatif keduanya bisa dipertanyakan oleh hak angket atau pansus,” ujarnya.

Diketahui, per Sabtu (2/3/2024), perolehan suara PSI meningkat. Pada pukul 11.00 WIB siang, PSI meraih suara sebanyak 3,12 persen. Berdasarkan data situs pemilu2024.kpu.go.id, PSI mendapatkan 2.395.363 suara dari suara masuk yang mencapai 65,74 persen atau 541.185 dari 823.236 Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Dengan ini, PSI menjadi partai ke-10 yang memperoleh suara terbanyak dalam Pileg 2024. Padahal pada Jumat (1/3/2024) kemarin pukul 06.00 WIB suara PSI sebanyak 2.291.882 suara, teracatata ada kenaikan 103.481 suara dalam kurun waktu 29 jam.

Sejumlah pihak mencurigai lonjakan ini, salah satunya jubir TPN Ganjar-Mahfud Chico Hakim. Ia curiga suara PSI naik pesat dikarenakan mengambil suara partai lain, jangan-jangan dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

“Naiknya secara signifikan suara PSI dan turunnya suara PPP semakin menegaskan bahwa ada penggelembungan suara dengan mengambil suara dari partai lain,” kata Chico melalui keterangan yang diterima pada Minggu (3/2/2024).
 

Back to top button