News

Sebelum Bunuh Diri, AKBP Buddy Towoliu Sempat Ngantor Sabtu Pagi

Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Timur (Jaktim) AKBP Buddy Alfrits Towoliu tewas mengenaskan di Rel kereta api Stasiun Jatinegara, Sabtu (29/4/2023). Sebelum ditemukan tewas, AKBP Buddy Towoliu sempat mendatangi kantornya pada pagi hari.

“Hari ini tadi pagi ke kantor pagi ini, kebetulan di Porles Jaktim,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko kepada wartawan di TKP, Sabtu (29/4/2023).

Meski begitu, Trunoyudo masih belum menjelaskan apa saja yang dilakukan oleh AKBP Buddy saat berada di kantor sebelum kejadian mengenaskan tersebut.

“Untuk sementara dari langkah-langkah yang kita lakukan ini patut diduga bunuh diri,” ujar Trunoyudo.

Kepolisian saat ini masih menyelidiki kasus kematian AKBP Buddy Towoliu tersebut, meski dugaan awal mengarah ke bunuh diri. Dalam penyelidikan itu, Polres Jaktim dan Polda Metro memeriksa sejumlah saksi-saksi, salah satunya masinis kereta api.

“Namun sejauh ini ada satu saksi dari pihak masinis dalam hal ini, ini akan dilakukan proses pengambilan keterangan,” katanya.

Tak hanya itu, pihaknya juga akan melakukan pendalaman secara induktif dan deduktif. Baik dari saksi eksternal maupun internal pihak keluarga.

“Penyelidikan dan pendalaman ini dilakukan secara induktif dan deduktif. secara juga baik itu di tempat kejadian perkara secara eksternal juga didapat keterangan-keterangan dan juga kita akan mendalami secara internalnya pihak keluarga,” tandasnya.

Sebagai informasi, korban tewas tertabrak kereta api jarak jauh di perlintasan wilayah Kecamatan Pulogadung, Jakarta Timur. Saat kejadian korban mengenakan sepatu pakaian dinas lengkap (PDL) dan tertabrak kereta api (KA) 320 Tegal Bahari pada Sabtu (9/4/2023) sekitar pukul 09.32 WIB.

Back to top button