Ototekno

Samsung Galaxy S23 Resmi Rilis, Ini Spek, Harga, dan Fakta Menariknya

Jumat, 03 Feb 2023 – 11:06 WIB

Samsung Galaxy S23

Samsung Galaxy S23 Series (Foto: Notebookcheck)

Smartphone asal Korea Selatan, Samsung telah meluncurkan flagship terbarunya, seri Galaxy S23 pada 1 Februari 2023 kemarin. Perangkat ini merupakan penerus dari seri Galaxy S22 yang dirilis tahun lalu.

Galaxy S23 series diperkirakan dibanderol mulai harga Rp15 jutaan. Seri Samsung Galaxy S23 disebut akan beranggotakan Galaxy S23, Galaxy S23+, dan Galaxy S23 Ultra.

Dengan beberapa bocoran dan rumor yang beredar di internet, berikut enam hal menarik untuk Anda ketahui tentang smartphone seri Galaxy S23:

Samsung Galaxy S23
Foto: gettyimages.com

1. Mengusung Snapdragon 8 Gen 2

Seri Samsung S23 menghadirkan prosesor Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2 terbaru, yang menjanjikan kinerja secepat kilat. Prosesor ini didasarkan pada arsitektur ARMv9 dan diproduksi oleh TSMC.

Menurut Qualcomm, chipset terbaru ini menawarkan efisiensi daya 40 persen lebih baik daripada Snapdragon 8 Gen 1. Tak hanya itu, chipset baru ini juga memiliki chip pemrosesan AI khusus dan mendukung pelacakan kepala dinamis dan Bluetooth 5.3.

Galaxy S23 memiliki RAM 8GB, sedangkan Samsung S23 Ultra memiliki RAM hingga 12GB. Prosesor dan memori yang kuat ini memastikan bahwa seri Samsung S23 mampu menjalankan aplikasi yang berat sekalipun. Ini termasuk teknologi memori DDR5 cepat dan UFS 4.0 untuk penyimpanan data cepat.

2. Tampilan Gambar yang Lebih Jernih dan Jelas

Semua model seri Samsung Galaxy S23 memiliki layar berkualitas tinggi yang menawarkan gambar yang lebih cerah dan jernih. Layarnya memiliki resolusi hingga 1440 x 3088 piksel dan refresh rate 120 Hz, yang memberikan pengalaman menonton yang imersif. 

Kecerahan maksimum yang dimiliki Galaxy S23 Ultra adalah 1750 nits. Tak cuma itu, semua layar seri S23 ini telah dilindungi oleh Corning Gorilla terbaru Glass Victus 2.

3. Peningkatan Kapasitas Baterai

Bisa dibilang baterai Galaxy S23 bisa bertahan sedikit lebih lama dibandingkan pendahulunya seri Galaxy S22.

Galaxy S23 memiliki baterai 3.900 mAh, sedangkan Galaxy S23 Plus memiliki baterai 4.700 mAh yang lebih besar. Kedua ponsel bisa dibilang mendukung pengisian kabel hingga 25 watt. 

Sementara itu, seri termahal di S23 series ini, yakni Galaxy S23 Ultra memiliki kapasitas baterai 5.000 mAh dengan pengisian kabel 45W. Selain itu, seri S23 ini juga telah mendukung pengisian cepat daya baterai hingga 50% hanya dalam 30 menit.

4. Hadirkan Inovasi Warna untuk Galaxy S23 Ultra

Galaxy S23 series akan hadir dalam berbagai pilihan warna, seperti Botanic Green, Cotton Flower, Mystic Siring, dan Phantom Black. Namun untuk Galaxy S23 Ultra, Samsung akan menghadirkan warna eksklusif yang hanya terdapat pada seri ini, yakni biru, hijau muda dan merah.

Untuk mendapatkan varian warna eksklusif ini, Samsung mengumumkan pada laman webnya bahwa seri warna eksklusif Galaxy S23 Ultra hanya tersedia melalui online store.

5. Peningkatan RAM dan Penyimpanan

Seri Samsung S23 menawarkan banyak penyimpanan untuk file dan aplikasi Anda. Kapasitas ROM untuk seri Galaxy S23 akan dibekali 128 GB hingga 512 GB. Sementara untuk seri S23 Ultra akan dibekali ROM hingga 1 TB.

6. Mendukung Konektivitas 5G

Seri Samsung S23 mendukung 5G, teknologi jaringan terbaru yang menjanjikan kecepatan internet secepat kilat. Dengan dukungan 5G, Anda dapat mengunggah dan mengunduh file secara lebih cepat, serta menonton streaming dan bermain game yang lebih responsif. 

7. Harga Lebih Mahal

Di negara-negara Eropa tertentu, seri S23 mungkin mengalami kenaikan harga hingga 100 Euro. Model dasar Galaxy S23 atau versi 8/128GB akan lebih mahal 100 Euro atau sekitar Rp1,6 juta daripada model dasar Galaxy S22.

Model dasar Galaxy S23+ dengan RAM 8 GB dan penyimpanan 256 GB juga lebih mahal 100 euro daripada versi Galaxy S22+ dengan RAM 8 GB dan penyimpanan 256 GB.

Menurut GSM Arena, Galaxy S23 Ultra dasar akan menelan biaya 150 euro atau Rp2,4 juta lebih mahal daripada Galaxy S22 Ultra, tetapi pengguna akan mendapatkan penyimpanan 256 GB, bukan 128 GB.

Back to top button