News

Kerap Bikin Gaduh, IMM Minta BRIN Dibubarkan

Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) menuntut Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) segera dibubarkan, buntut dari salah satu peneliti dari organisasi yang diketuai oleh Megawati yaitu AP Hasanuddin yang mengancam akan membunuh Muhammadiyah.

Ketua Umum IMM DKI Jakarta Ari Aprian Harahap mengatakan pernyataan yang dilontarkan oleh peneliti BRIN itu bukan kali pertama, sebelumnya organisasi itu juga pernah menyampaikan ancaman gelombang besar.

“Seperti yang kita ketahui BRIN ini lembaga riset dan inovasi, bukan ini kali pertama peneliti BRIN mengeluarkan pernyataan yang kontroversial, sebelumnya kita pernah dengar peneliti BRIN menyampaikan pernyataan terkait ancaman gelombang besar, yang akan melanda Indonesia, tapi itu dibantah BMKG,” ujar Ari di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (25/4/2023).

Pihaknya mempertanyakan mengapa lembaga itu selalu menonjolkan pernyataan kontraversi kepada publik. Oleh sebab itu, dia meminta pemerintah untuk mengevaluasi lembaga tersebut bahkan meminta pemerintah untuk membubarkan BRIN.

“Kalau memang BRIN tidak sesuai dengan harapan dibentuknya BRIN kita mengusulkan BRIN dibubarkan dan para peneliti dikembalikan ke Kementerian atau lembaga terkait sebelumnya,” tegasnya.

Sebelumnya diberitakan, Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) melaporkan peneliti Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Andi Pangerang Hasanudduin atas dugaan ancaman pembunuhan ke Direktorat Kriminal Khusus Polda Metro Jaya.

Namun, dikarenakan laporan tersebut sudah dibuat di Mabes Polri oleh LBH pimpinan pusat Muhammadiyah maka selanjutnya akan melakukan konsolidasi terkait dugaan ujaran kebencian yang disampaikan AP Hasanuddin melalui akun facebooknya.

Back to top button